• logo nu online
Home Warta Nasional Keislaman Regional Opini Kiai NU Menjawab Dinamika Taushiyah Obituari Fragmen Tokoh Sosok Mitra
Senin, 13 Mei 2024

Dinamika

4 Ranting Ansor di Jatinegara Tegal  Dilantik Serentak 

4 Ranting Ansor di Jatinegara Tegal  Dilantik Serentak 
Kegiatan pelantikan PR Ansor di Jatinegara, Kabupaten Tegal (Foto: NU Online Jateng/Tahmid)
Kegiatan pelantikan PR Ansor di Jatinegara, Kabupaten Tegal (Foto: NU Online Jateng/Tahmid)

Tegal, NU Online Jateng
Pimpinan Cabang (PC) GP Ansor Kabupaten Tegal melantik secara serentak 4 kepengurusan Pimpinan Ranting GP Ansor di wilayah Kecamatan Jatinegara, Kamis (24/4/2024). Pelantikan bersama Pimpinan Ranting GP Ansor periode 2024-2026 itu dilaksanakan di aula Gedung NU Ranting Cerih Jatinegara, Rabu (24/4/2024) malam.


Keempat kepengurusan Ansor ranting yang dilantik itu meliputi Ranting Sitail, Mokaha, Kedungwungu, dan Cerih. Adapun tema yang diusung adalah 'Berkhidmat Sesuai dengan Manhaj Ahlussunnah Wal Jamaah.'


Sekretaris PC GP Ansor Kabupaten Tegal Abdul Basir mengatakan, acara pelantikan merupakan momen penting bagi Pemuda Ansor yang berkomitmen untuk berperan aktif dalam membangun bangsa dan negara.


"Pelantikan ini dilakukan sebagai langkah untuk memperkuat struktur organisasi di tingkat ranting guna memperluas jangkauan kegiatan dengan anggota di tingkat lokal," kata Abdul Basir saat menyampaikan sambutan.


Menurutnya, Ansor sebagai salah satu badan otonom (Banom) Nahdlatul Ulama (NU), memiliki peran strategis dalam membangun jiwa kepemimpinan dan meningkatkan kualitas pemuda Indonesia.


"Kepada seluruh Pemimpin Ranting yang baru dilantik, saya berpesan kepada pengurus dan warga Ansor agar menjalankan tugas dan tanggung jawab organisasi dengan dedikasi tinggi. Jangan sampai kita merendahkan harkat dan martabat organisasi Ansor yang kita cintai ini," tegasnya.


Ditambahkan, dalam rangka membangun peran aktif pemuda Ansor pada era pembangunan seperti sekarang, pimpinan ranting yang baru dilantik hendaknya berkomitmen dalam melaksanakan program-program organisasi senantiasa melibatkan pemuda dalam berbagai bidang.


Ketua PAC GP Ansor Jatinegara Nur Fathi kepada NU Online Jateng, Sabtu (27/4/2024) menjelaskan pentingnya berkhidmat dalam berorganisasi di Ansor dan Banser. "Kami pastikan bahwa kader Ansor bersama Banser selalu patuh pada instruksi dan perintah  pimpinan," ucapnya. 


Hal ini menurutnya, sebagaimana filosofi barisan yang kerap diungkapkan.Seperti apa yang disampaikan Gus Yaqut di dalam barisan, langkah kaki yang berada di depan dengan langkah kaki yang ada di belakang harus seirama.


Sebab ujarnya, kalau orang yang ada di barisan depan melangkahkan kaki kanan, maka orang yang di belakang juga harus melangkah dengan kaki kanan. Begitu pula jika melangkah dengan kaki kiri. Sekali dua kali diingatkan kalau ada yang salah dalam melangkah. Tetapi kalau terus-terusan salah, padahal sudah diingatkan terus, maka pilihannya dia harus keluar dari barisan.


"Filosofi barisan itu berlaku untuk semua struktur Ansor dan Banser, dari pusat hingga ranting, ketika sudah menjadi barisan, maka seluruh kader harus mengikuti filosofi kereta api," pungkasnya.


Dalam acara pelantikan tersebut, hadir sejumlah pengurus GP Ansor Pimpinan Cabang (PC) Kabupaten Tegal, Pimpinan Anak Cabang (PAC) Kecamatan Jatinegara, IPNU, tokoh NU setempat, dan Kepala Desa Kabat.


Kontributor: Tahmid


Dinamika Terbaru