• logo nu online
Home Warta Nasional Keislaman Regional Opini Kiai NU Menjawab Dinamika Taushiyah Obituari Fragmen Tokoh Sosok Mitra
Selasa, 7 Mei 2024

Regional

Pembinaan Ranting NU Penting untuk Tertib Organisasi

Pembinaan Ranting NU Penting untuk Tertib Organisasi
Kegiatan pembinaan ranting terkait perkum NU di MWCNU Wanasari, Brebes (Foto: NU Online Jateng/Dok)
Kegiatan pembinaan ranting terkait perkum NU di MWCNU Wanasari, Brebes (Foto: NU Online Jateng/Dok)

Brebes, NU Online Jateng
Sebagai pengurus NU hari ini tidak bisa kita samakan dengan 10 tahun yang lampau. Kepemimpinan PBNU saat sekarang sedang melakukan penataan organisasi secara masif. 


Sekretaris Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Wanasari, Kabupaten Brebes Ahmad Sururi mengatakan, Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) saat ini sedang melakukan penataan dari pusat hingga anak ranting.


"Ini dibuktikan saat sekarang untuk menjadi pengurus harus melampirkan Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan harus dilengkapi dengan berita acara pemilihan," ujarnya pada acara silaturahim NU dan Pembinaan Ranting NU Dukuh Sigedek, Desa Tanjungsari, Kecamatan Wanasari.


"Ini artinya menjadi pengurus harus betul-betul berkhidmat untuk NU. Jangan sampai menjadi pengurus hanya papan nama atau numpang nama dalam SK," sambungnya. 


Disampaikan, langkah secara administratif yang sedang digalakkan di tingkat cabang sebagai bagian implementasi beberapa Perkum NU. Oleh karena itu MWC dan Ranting NU sebagai bagian dari struktural NU harus bisa menjalankan sesuai dengan ketentuan yang berlaku.


Dalam siaran pers yang diterima redaksi NU Online Jateng, Senin (25/9/2023) dikatakan, dalam rangka memperkuat komitmen struktural NU secara hirarkis, dibutuhkan semangat kebersamaan dengan kontribusi pemikiran dan distribusi tugas dan fungsi. "Pembinaan ranting menjadi sangat penting, sehingga keterikatan sistem organisasi agar tetap terjaga," tegasnya.

 
Ketua Ranting NU Dukuh Sigedek H Imron mengatakan, silaturahim yang digagas MWCNU Wanasari menjadi sangat penting untuk memperkuat NU di seluruh wilayah Kecamatan Wanasari. 


"Dulu di Sigedek tidak ada pengurus NU, tetapi sekarang Alhamdulilah sudah berjalan dengan baik sebagai upaya membangun sinergitas kaum nahdliyin," pungkasnya. (*)


Regional Terbaru