Taushiyah

Bacalah Shalawat Bila Ingin Diberi

Senin, 5 April 2021 | 17:00 WIB

Bacalah Shalawat Bila Ingin Diberi

KH Ahmad Niam Syukri Masruri

Siapapun kalau meminta tentu ingin diberi, siapapun yang berdoa tentu ingin diijabahi, tapi dari mereka yang meminta dan berdoa terkadang tidak menyertakan bacaan shalawat untuk kekasih-Nya.

 

Doa yang tidak diawali dengan mengagungkan Allah 'Azza wa Jalla dan tidak pula dibacakan shalawat untuk kekasih-Nya adalah tertutup. Karena di antara bumi dan langit ada satir yang membentang yang harus disibak dengan cara memuji kepada Allah dan membaca shalawat untuk kekasih-Nya adalah cara menyibak tabir yang terbentang.

 

Ketika Ibnu Mas'ud mengagungkan asma Allah dan membaca shalawat lalu berdoa untuk dirinya, Rasulullah SAW berseru mintalah kamu kepada Allah, tentu akan diberi.

 

Hadits nabi dari Ibnu Mas'ud, dia berkata :

 


كُنْتُ أُصَلِّي وَالنَّبِيُّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ ، وَأَبُو بَكْرٍ ، وَعُمَرُ مَعَهُ ، فَلَمَّا جَلَسْتُ بَدَأْتُ بِالثَّنَاءِ عَلَى اللَّهِ عَزَّ وَجَلَّ ، ثُمَّ الصَّلاةِ عَلَى النَّبِيِّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ ، ثُمَّ دَعَوْتُ لِنَفْسِي ، فَقَالَ النَّبِيُّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ : سَلْ تُعْطَهْ ، سَلْ تُعْطَهْ

 

Artinya :
Aku pernah shalat, di mana Nabi Shallallahu ‘alaihi wa Sallam, Abu Bakar, dan Umar sedang bersama. Ketika aku duduk, aku mulai memuji (mengagungkan) Allah ‘Azza wa Jalla, kemudian bershalawat ke atas Nabi Shallallahu ‘alaihi wa Sallam lalu berdoa untuk diriku. Kemudian Nabi Shallallahu ‘alaihi wa Sallam bersabda: mintalah kamu akan diberi. Mintalah kamu akan diberi. (HR Tirmidzi)

 

 

KH Ahmad Niam Syukri Masruri, Ketua Lembaga Kajian Informasi dan Dakwah (Elkid), Ketua PW GP Ansor Jateng 1995, dan Sekretaris RMINU Jateng