• logo nu online
Home Warta Nasional Keislaman Regional Opini Kiai NU Menjawab Dinamika Taushiyah Obituari Fragmen Tokoh Sosok Mitra
Senin, 29 April 2024

Dinamika

Siapkan Program 1 Tahun, MWCNU Kaliori Rembang Gelar Musyawarah Kerja

Siapkan Program 1 Tahun, MWCNU Kaliori Rembang Gelar Musyawarah Kerja
Kegiatan musker MWCNU Kaliori, Kabupaten Rembang (Foto: NU Online Jateng/Lilik)
Kegiatan musker MWCNU Kaliori, Kabupaten Rembang (Foto: NU Online Jateng/Lilik)

Rembang, NU online Jateng
Guna merumuskan program kerja satu tahun mendatang, Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Kecamatan Kaliori, Kabupaten Rembang menggelar Musyawarah Kerja (Musker) di Gedung Serbaguna MWCNU di Desa Pengkol, Kaliori pada Ahad (14/1/2024). 


Ketua MWCNU Kaliori Jasmani mengatakan, tujuan dari kegiatan musker adalah untuk membuat rencana kerja MWCNU Kaliori masa khidmah 2023-2028 dalam melayani kepentingan kepada masyarakat. 


“Semua lembaga kita minta untuk menyampaikan rencana program kerjanya masing-masing. Musyawarah kerja akan dilaksanakan setiap tahun dengan harapan untuk saling koordinasi dan mensinkronkan kegiatan-kegiatan yang sudah dilaksanakan atau belum dilaksanakan,” katanya. 


Disampaikan, dalam musker itu para peserta musyawarah menyepakati untuk melaksanakan program baru yang pendanaannya dari hasil uang Kotak Infaq (Koin) NU berupa droping air bersih yang dilaksanakan oleh Gerakan Pemuda Ansor. 


“Kegiatan yang paling mendesak yaitu, kegiatan yang dilaksanakan oleh lembaga penanggulangan bencana. Karena sampai hari ini, kita masih mengalami kekeringan. Sehingga dengan anggaran dari Koin dimanfaatkan untuk membantu masyarakat yang kekurangan air bersih,” ucap Pak Jas mantan Ketua PAC GP Ansor Kaliori periode 2015-2018. 


Pria yang juga menjabat Kepala Desa (Kades) Karangsekar ini menambahkan, pihaknya juga melanjutkan program yang sudah berjalan di periode sebelumnya. “Salah satunya layanan mobil sehat dengan kegiatan mengantar warga yang sedang sakit mulai dari rumah diantar ke puskesmas, klinik kesehatan atau rumah sakit dan dibantu mengurus persyaratannya,” ucapnya. 


Salah peserta musyawarah MWCNU, Ketua Pengurus Ranting Nahdlatul Ulama (PRNU) Desa Purworejo Nastain kepada NU Online Jateng, Senin (15/1/2024) menjelaskan, program-program kerja yang disampaikan masing-masing lembaga semuanya bagus, Insyaallah Ranting Purworejo siap mendukung. 


“Kami berharap pengurus MWC yang dalam hal ini pengurus harian/lembaga-lembaganya dapat secara sinergi bekerja sama dengan pengurus ranting serta para kader agar programnya dapat berjalan optimal sesuai yang diharapkan,” pungkasnya.


Kegiatan musyawarah dihadiri dan diikuti perwakilan Ranting NU, pengurus lembaga MWCNU, dan badan otonom NU Kaliori itu dibuka oleh Rais MWCNU Kaliori KH Mustain. 


Kontributor: Moh Lilik Wijanarko


Dinamika Terbaru