• logo nu online
Home Warta Nasional Keislaman Regional Opini Kiai NU Menjawab Dinamika Taushiyah Obituari Fragmen Tokoh Sosok Mitra
Jumat, 3 Mei 2024

Dinamika

Banyak Bencana, UPZISNU Pamotan Rembang Giatkan Gerakan Peduli Bencana

Banyak Bencana, UPZISNU Pamotan Rembang Giatkan Gerakan Peduli Bencana
Pemberian donasi secara simbolis di Pendopo Kecamatan Pamotan. (Foto: NU Online Jateng/Labib)
Pemberian donasi secara simbolis di Pendopo Kecamatan Pamotan. (Foto: NU Online Jateng/Labib)

Rembang, NU Online Jateng
Bencana yang kerap terjadi di Indonesia, terlebih adanya masa pandemi Covid-19 ini menjadi perhatian banyak pihak. Salah satunya Lembaga Amil Zakat Infaq dan Sedekah Nahdlatul Ulama (LAZISNU) yang mengembangkan penyaluran manfaat bantuan untuk korban bencana dalam NU Care.

 

NU Care atau NU Peduli sebagai sebuah produk LAZISNU melalui Unit Pengumpul Zakat Infaq dan Sedekah Nahdlatul Ulama (UPZISNU) Kecamatan Pamotan, Rembang baru-baru ini menggiatkan program peduli bencana yang secara simbolis dimulai di Pendopo Kecamatan Pamotan.

 

"Kita mulai menggiatkan program peduli bencana, karena salah satu program NU Care yaitu tanggap bencana," kata Ketua UPZISNU Pamotan, Nur Huda Hasan kepada NU Online Jateng, Sabtu (6/2).

 

Disaksikan Camat, Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Pamotan, Komandan Rayon Militer (Danramil), dan segenap pengurus Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Pamotan bersama lembaga dan badan otonom (Banom) NU, dia menegaskan peran kebencanaan merupakan bagian dari komitmen UPZISNU Pamotan untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat Pamotan, bahkan meluas pada korban bencana yang terjadi di luar Jawa.

 

"Mari kita gerakkan jiwa raga kita untuk membantu saudara kita yang ada di Kalimantan Selatan dan Sulawesi Barat," ajaknya.

 

Untuk diketahui, UPZISNU Pamotan telah banyak menjangkau kegiatan sosial kebencanaan. Dicontohkan, program NU Peduli mendistribusikan air bersih kepada warga desa daerah Pamotan yang terdampak kekeringan, dan pada bulan kemarin, program NU Peduli mendistribusikan probiotik dan vitamin untuk sejumlah warga yang terkonfirmasi positif Covid-19 di Kecamatan Pamotan.

 

Oleh karena itu, Camat Pamotan, M Mahfudz mengapresiasi program NU Care atai NU Peduli. Bahkan, Mahfudz menyebut gerakan Koin NU yang dirintis di Pamotan telah menggema. Ia pun berharap, kegiatan kepedulian NU dalam membantu korban bencana memberikan efek partisipasi kepada masyarakat Rembang, khususnya Pamotan.

 

"Semoga aksi NU peduli bencana ini juga memberi dampak meningkatnya partisipasi masyarakat kita, warga Pamotan untuk bersama-sama dapat memberikan perhatian kepada saudara kita yang tertimpa musibah bencana di Kalsel dan Sulbar,” tuturnya.

 

Sebagai tambahan informasi, kegiatan diakhiri dengan pemberian donasi simbolis secara berurutan dari Camat, Kapolsek, Danramil, Ketua dan Rais MWCNU, dan dilanjutkan kepada peserta kegiatan. Turut memberikan kontribusi pada kesempatan itu, staf dan karyawan Kantor Kecamatan Pamotan.

 

 
Kontributor: Labib Humam

Editor: Ahmad Rifqi Hidayat


Dinamika Terbaru