Regional

Bedah Buku Biografi KH Tolchah Mansoer dan Anjangsana PAC IPNU-IPPNU Sukorejo

Ahad, 2 Maret 2025 | 09:00 WIB

Bedah Buku Biografi KH Tolchah Mansoer dan Anjangsana PAC IPNU-IPPNU Sukorejo

Bedah buku Biografi KH Tolchah Mansoer: Profesor NU yang Terlupakan sekaligus anjangsana ke-13. Acara berlangsung di Gedung MWC NU Sukorejo pada Jumat (28/2/2025)

Kendal, NU Online Jateng 

Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Kecamatan Sukorejo menggelar kegiatan bedah buku Biografi KH Tolchah Mansoer: Profesor NU yang Terlupakan sekaligus anjangsana ke-13. Acara berlangsung di Gedung MWC NU Sukorejo pada Jumat (28/2/2025) dan dihadiri sekitar 60 anggota IPNU-IPPNU.


Kegiatan ini menghadirkan Ketua Pimpinan Cabang (PC) IPNU Kendal, Riski Syariful Fikri, sebagai narasumber. Seluruh Pimpinan Ranting (PR) turut dilibatkan dalam acara yang bertujuan memperkenalkan lebih jauh sosok KH Tolchah Mansoer, pendiri IPNU.


Ketua PAC IPNU Sukorejo, Muhammad Rofi’i, mengungkapkan rasa terima kasih kepada seluruh peserta dan berharap kegiatan ini dapat memperdalam pemahaman anggota mengenai biografi pendiri organisasi.


“Saya ucapkan beribu-ribu terima kasih kepada rekan-rekanita sekalian. Semoga tetap istiqomah bersama keluarga besar PAC. Harapan saya, kita semua dapat mengenal lebih jauh tentang biografi pendiri IPNU,” tutur Rofi’i.


Dalam paparannya, Riski Syariful Fikri menjelaskan perjalanan hidup KH Tolchah Mansoer, termasuk perjuangannya dalam mendirikan IPNU. Ia menggambarkan KH Tolchah sebagai seorang aktivis muda NU yang memiliki semangat besar untuk mewadahi aspirasi pelajar, mahasiswa, dan santri.


“Mbah Tolchah itu dulunya orang biasa dan aktivis muda NU, tapi beliau berusaha dan berjuang mendirikan organisasi IPNU untuk mewadahi berbagai aspirasi dari kaum muda NU,” paparnya.


Ia juga menambahkan bahwa IPNU didirikan sebagai wadah bagi pelajar, mahasiswa, dan santri NU untuk berkembang secara intelektual dan spiritual.


“Beliau ini (KH Tolchah Mansoer) mendirikan IPNU untuk membuat rumah sendiri sebagai wadah bagi kalangan pelajar, mahasiswa, dan santri Nahdlatul Ulama,” imbuhnya.


Acara ini dihadiri oleh Ketua PAC IPNU, Ketua PAC IPPNU, Komandan CBP (Corps Brigade Pembangunan), Komandan KPP (Korp Pelajar Putri), pengurus PAC & DKAC, serta anggota IPNU-IPPNU se-Kecamatan Sukorejo. Kegiatan berlangsung dengan penuh antusiasme, mencerminkan semangat para pelajar untuk terus meneladani perjuangan KH Tolchah Mansoer dalam memperkuat identitas dan peran organisasi.


Penulis: Alihasan