• logo nu online
Home Warta Nasional Keislaman Regional Opini Kiai NU Menjawab Dinamika Taushiyah Obituari Fragmen Tokoh Sosok Mitra
Minggu, 12 Mei 2024

Nasional

PWNU Jateng: Semoga UNU Yogyakarta Berkembang Pesat

PWNU Jateng: Semoga UNU Yogyakarta Berkembang Pesat
Rektor UNU Yogyakarta kunjungi PWNU jateng di Semarang (Foto: NU Online Jateng/Insan Al-Huda)
Rektor UNU Yogyakarta kunjungi PWNU jateng di Semarang (Foto: NU Online Jateng/Insan Al-Huda)

Semarang, NU Online Jateng
Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) mendapat kunjungan dari Rekor Universitas Nahdlatul Ulama (UNU) Yogyakarta Widya Priyahita Pudjibudojo di Kantor PWNU Jawa Tengah Jl Dr Cipto 180 Semarang pada Selasa (16/8/2022).


Rekor UNU Yogyakarta diterima oleh Ketua PWNU Jateng HM Muzamil, Katib KH Abdul Munib Muchit, Sekretaris KH Hudalloh Ridwan Naim, dan Direktur Lembaga Sertifikasi Profesi LP Ma'arif NU Jateng H Sunardi.


Ketua PWNU Jateng HM Muzamil mengatakan, kunjungan Rektor UNU Yogyakarta di Kantor PWNU Jateng hanya sekadar silaturahim biasa dan mohon doa restu agar UNU Yogyakarta dapat berkembang baik. 
 

"Silaturahim ini untuk menjalin hubungan antara UNU Yogya dan PWNU Jateng guna memperkuat ukhuwah nahdliyah, semoga UNU Yogya berkembanng pesat," ujarnya.


Disampaikan, di Jawa Tengah ada 26 pendidikan tinggi yang tergabung dalam LPTNU Jateng baik dalam bentuk sekolah tinggi, ma'had aly, institut, maupun universitas. "Ini potensi yang sangat luar biasa untuk dapat menjalankan fungsi pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat lebih baik lagi," terangnya.


Rekor UNU Yogyakarta Widya Priyahita Pudjibudoyo menjelaskan, silaturahim ke PWNU Jateng dilakukan dalam rangka memohon doa agar UNU Yogyakarta dapat berkembang menjadi universitas yang mampu menyongsong masa depan lebih baik. 


"Kami dan segenap civitas UNU Yogyakarta ingin memberikan sumbangsih dan kontribusi yang positif bagi masa depan bangsa dan negara," ucapnya.


Menurutnya, kunjungan ke Jawa Tengah selain menjalin silaturahim juga melihat potensi yang sangat luar biasa dengan banyaknya Universitas NU. "kami ingin bisa bersinergi lebih di bawah payung PBNU," ungkapnya.


Direktur Sertifikasi Profesi LP Ma'arif NU Jateng menyampaikan, sekolah atau madrasah yang tergabung di LP Ma'arif NU Jateng saat ini sebanyak 4 ribu satuan pendidikan, di dalamnya terdapat 251 SMK.


"LP Ma'arif NU Jateng memiliki program pengembangan mutu madrasah/sekolah, dan sertifikasi profesi yang diperlukan. Semoga kunjungan Rektor UNU Yogya dan rombongan bisa menjalin sinergitas untuk berkhidmat kepada bangsa dan negara dalam bidang pendidikan," pungkasnya.


Pengirim: Insan Al-Huda


Nasional Terbaru