Pagarnusa Peguron Sapu Jagad Rayon Bojong Tegal Buka Open Recruitment Pendekar dan Srikandi
Jumat, 3 Januari 2025 | 08:00 WIB
Tahmid
Kontributor
Tegal, NU Online Jateng
Pagarnusa Peguron Sapu Jagad (PSJ) Rayon Bojong, Tegal, membuka kesempatan bagi para pemuda dan pemudi untuk bergabung sebagai Pendekar dan Srikandi. Melalui program Open Recruitment ini, organisasi bela diri yang berafiliasi dengan Nahdlatul Ulama (NU) tersebut menawarkan pelatihan berbasis agama, akhlak, dan karakter guna mencetak generasi tangguh berjiwa nasionalis dan religius.
Pembina PSJ Bojong, Gus Amin Faizun, menegaskan pentingnya menjaga tradisi dan nilai-nilai Islam melalui seni bela diri.
"Barangsiapa yang mau mengurus NU akan aku anggap sebagai santriku. Siapa yang menjadi santriku akan kudoakan khusnul khatimah beserta anak-cucunya," ujarnya, mengutip dawuh KH Hasyim Asy’ari, pendiri NU, saat diwawancarai NU Online Jateng pada Rabu (1/1/2025).
Gus Amin juga menjelaskan bahwa program ini menjadi wadah untuk memperkuat generasi muda dalam melestarikan tradisi NU melalui seni bela diri.
“Pagarnusa adalah bagian dari perjuangan Nahdlatul Ulama untuk menjaga tradisi dan keutuhan bangsa. Ini adalah jalan pengabdian,” tambahnya.
Calon anggota diwajibkan memenuhi sejumlah persyaratan, seperti izin dari orang tua, kondisi jasmani dan rohani yang sehat, kesiapan mengikuti pelatihan, kepatuhan terhadap aturan, serta pengisian formulir pendaftaran.
"Semua ini untuk memastikan anggota memiliki komitmen kuat dalam menjalani pelatihan," ujar Kang Lukman, salah satu koordinator.
Pelatihan akan dilaksanakan dua kali dalam seminggu, yaitu pada malam Sabtu dan Minggu pagi, bertempat di Sekretariat PSJ Bojong, Jalan Nangkarenuk RT 01/RW 02, Desa Danasari, Kebagusan. Peserta tidak dipungut biaya alias gratis.
Materi pelatihan meliputi keagamaan, ke-NU-an, IPSI (Ikatan Pencak Silat Indonesia), akhlak dan sopan santun, serta pengembangan karakter dan mental. Dengan pendekatan holistik ini, PSJ Bojong berharap dapat membentuk individu yang kuat secara fisik sekaligus berakhlak mulia.
“Kami ingin mencetak pendekar dan srikandi yang tidak hanya piawai dalam bela diri, tetapi juga mampu menjadi teladan di masyarakat dengan akhlak dan karakternya,” ujar Kang Ozan, salah satu pelatih.
Bagi masyarakat yang berminat, informasi lebih lanjut dapat diperoleh dengan menghubungi Kang Lukman di nomor 08525774364 atau Kang Ozan di nomor 03861474126. Program ini terbuka bagi siapa saja yang ingin memperbaiki diri dan berkontribusi bagi masyarakat.
Dengan pembinaan yang terstruktur dan dukungan dari para pembina, Pagarnusa PSJ Bojong optimis mencetak generasi muda yang tangguh, religius, dan berkarakter kuat.
Terpopuler
1
Bentrok FPI dengan PWI-LS, Ini Tanggapan Rais Syuriyah PCNU Pemalang
2
Peringati Harlah ke-79, Muslimat NU Purworejo Launching Tiga Program Mustika sebagai Ikhtiar Dakwah dan Pemberdayaan
3
LP Ma’arif NU Magelang Gelar Rakerdima 2025: Kobarkan Semangat Digitalisasi Menuju Generasi Emas Berakhlak Mulia
4
Khutbah Jumat: Sikap Orang Tua terhadap Guru Anak demi Kesuksesan dan Keberkahan
5
Lailatul Ijtima' PWNU Jateng: Jalankan Enam Visi Misi NU dengan Tulus, Raih Barokah Dunia Akhirat
6
Tolak Lima Hari Sekolah, IPNU-IPPNU Purworejo: Pendidikan Agama dan Budaya Tak Boleh Tersingkir
Terkini
Lihat Semua