LAZISNU Jateng Sembelih Hewan dan Bagikan Daging Kurban Sabtu
Sabtu, 1 Juli 2023 | 07:00 WIB

Ketua LAZISNU Jateng HM Mahsun (kanan) pimpin rapat persiapan penyembelihan hewan kurban di kantor dr Cipto 180 Semarang (Foto: NU Online Jateng/Samsul Huda)
Samsul Huda
Penulis
Semarang, NU Online Jateng
Pengurus Wilayah (PW) Lembaga Zakat Infaq dan Sedekah Nahdlatul Ulama (LAZISNU) Jawa Tengah menyalurkan daging kurban dari berbagai pihak pada Idul Adha tahun 1444 hijriah.
Ketua PW LAZISNU Jateng H Muhammad Mahsun mengatakan, pada hari raya kurban tahun 1444 hijriah sejumlah tokoh dan warga masyarakat mempercayakan kepada LAZISNU Jateng untuk melakukan penyembelihan hewan kurban.
"Selain itu sekaligus juga mempercayakan penyaluran daging korbannya. Agenda penyembelihan hewan korban dan pembagian daging korban kami lakukan pada Sabtu (1/7/2023) atau pada hari tasyrik, dua hari setelah shalat Idul Adha," kata Mahsun di Semarang , Jumat (30/6/2023).
Disampaikan, hingga hari Kamis petang sudah tercatat 14 ekor hewan kurban, terdiri dari 11 ekor sapi dan tiga ekor kambing dari berbagai pihak yang penyembelihannya dipercayakan kepada LAZISNU.
Baca Juga
PWNU Jateng Keluarkan Pedoman Berkurban
Di antara mereka para mudhohi itu lanjutnya, terdapat sejumlah tokoh yakni KH Yusuf Chudlori Pengasuh Pesantren API Tegalrejo Magelang, Prabowo Subianto (Menhan), Sandiaga Salahudin Uno Menteri Pariwisata, Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH), Pengurus NU Jateng, dan sejumlah nahdliyin.
Ditambahkan, masih adanya tenggang waktu agenda penyembelihan dan pembagian daging urban dimungkinkan jumlah hewan korban yang akan disembelih akan bertambah lagi.
Panitia kurban LAZISNU Jateng ujarnya, masih menerima amanah dari warga masyarakat yang akan berkurban tahun ini melalui LAZISNU Jateng. Untuk melaksanakan kegiatan, PW LAZISNU Jateng telah melakukan berbagai persiapan agar pelaksanaan ibadah kurban berjalan lancar.
Koordinator seksi perlengkapan panitia kurban LAZISNU Jateng Agus menjelaskan, lokasi penyembelihan akan dilaksanakan di halaman sekretariat PWNU Jateng, Jl Dr Cipto 180 Semarang.
"Panitia sudah siap menjalankan amanat ini, mulai dari penerimaan dan penyembelihan hewan hingga pengepakan dan pembagian dagingnya kepada pihak yang berhak menerima," pungkasnya.
Penulis: Samsul Huda
Terpopuler
1
Amalan yang Dilakukan pada Malam Nisfu Sya’ban
2
Doa Mustajab di Malam Nisfu Sya’ban yang Dibaca Syekh Abdul Qadir Al-Jilani
3
Muslimat NU Rayakan Nisfu Syaban di Kongres Ke-18 dengan Pemberian Ijazah Amalan
4
Kiai Aniq Muhammadun: Jangkar Fiqh NU , Sang Penjaga Tradisi
5
Rutinan Muslimat-Fatayat Padasari: Semangat Berjam’iyah Sambut Ramadhan
6
Berbuat Baik Selagi Masih Punya Waktu dan Kesempatan
Terkini
Lihat Semua