Lakmud PAC IPNU IPPNU Sedan: Siap Jadi Kader Muda, Siap untuk Berdaya
Rabu, 22 Januari 2025 | 08:00 WIB
Muhammad Miftahul Khoir
Kontributor
Rembang, NU Online Jateng
Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Kecamatan Sedan sukses menggelar Latihan Kader Muda (Lakmud) selama empat hari, Kamis hingga Minggu (16-19/1/2025), di Asrama MA YSPIS Rembang.
Dengan mengusung tema “Siap Jadi Kader Muda, Siap untuk Berdaya”, kegiatan ini diikuti oleh 35 peserta dari berbagai pimpinan ranting. Lakmud bertujuan membekali para pemuda dan pemudi di bawah usia 20 tahun agar aktif berorganisasi dan mampu mengisi kekosongan kepemimpinan di masa depan.
Ketua Tanfidziyah PCNU Rembang, H Muhtar Nur Halim, menyampaikan apresiasi dan motivasi kepada para peserta.
“Kalian adalah pemuda istimewa. Melalui gerbang IPNU-IPPNU, saatnya mengambil peran dan memberikan kontribusi bagi masyarakat,” ujarnya.
Ia juga mengingatkan pentingnya keberanian generasi muda dalam menciptakan langkah baru untuk kemaslahatan umat.
“Dalam waktu 10 hingga 15 tahun ke depan, kalian harus berani mengambil langkah-langkah baru yang bermanfaat bagi umat,” tambahnya.
Ketua PAC IPNU Sedan, Rekan Lutfi Romdhoni, menegaskan bahwa tanggung jawab untuk kemaslahatan umat harus terus diwariskan, dengan menjadikan KH Hasyim Asy’ari sebagai teladan perjuangan.
“Kemaslahatan umat adalah tanggung jawab kita bersama, dan harus kita teruskan,” ungkapnya.
Peserta menerima 12 materi penting, di antaranya: Aswaja II, Ke-NU-an II, Ke-IPNU-IPPNU-an II, Keindonesiaan II, Kepemimpinan, Networking & Lobbying, Manajemen Konflik, Problem Solving Ilmiah, Studi Gender, Komunikasi dan Kerja Sama, Teknik Diskusi dan Persidangan, serta Manajemen Organisasi.
Lakmud ini diharapkan melahirkan kader-kader muda yang siap memimpin dan berdaya, serta mampu memberikan kontribusi positif bagi masyarakat. Para peserta diajak untuk menjadikan pengalaman ini sebagai bekal menuju masa depan yang lebih baik.
Terpopuler
1
Amalan yang Dilakukan pada Malam Nisfu Sya’ban
2
Doa Mustajab di Malam Nisfu Sya’ban yang Dibaca Syekh Abdul Qadir Al-Jilani
3
Muslimat NU Rayakan Nisfu Syaban di Kongres Ke-18 dengan Pemberian Ijazah Amalan
4
Pengukuhan Ranting Fatayat NU Juwiring Klaten, Awal Berkhidmah dan Mendakwahkan Islam Ahlusunah wal Jama’ah
5
Khutbah Jumat: Mengelola Karunia Allah pada Bidang Pertanian untuk Mewujudkan Ketahanan Pangan
6
MWCNU Jatinegara Tegal Resmikan Klinik Pratama dan Peringati Harlah ke-102 NU
Terkini
Lihat Semua