• logo nu online
Home Warta Nasional Keislaman Regional Opini Kiai NU Menjawab Dinamika Taushiyah Obituari Fragmen Tokoh Sosok Mitra
Sabtu, 4 Mei 2024

Obituari

Innalillahi, Mustasyar PCNU Brebes KH Aminudin Masyhudi Wafat

Innalillahi, Mustasyar PCNU Brebes KH Aminudin Masyhudi Wafat
Almarhum KH Aminudin Masyhudi (Foto: Dok)
Almarhum KH Aminudin Masyhudi (Foto: Dok)

Brebes, NU Online Jateng
Inna lillahi wainna ilaihi rajiun, kabar duka menyelimuti warga NU Brebes. Ulama kharismatik Pengasuh Pesantren Modern Darunnajat Tegalmunding, Pruwatan, Bumiayu, Kabupaten Brebes KH Aminudin Masyhudi wafat pada Selasa (27/6/2023).


Ketua PCNU Brebes KH Sholahudin Masruri yang saat ini sedang menjalankan ibadah haji ketika diberi kabar mengaku sedih dan ikut berbela sungkawa yang sedalam-dalamnya, serta mengajak jamaah haji Brebes yang sedang ibadah wukuf di Arafah membacakan tahlil untuk almarhum.


Kiai Sholahudin atas nama PCNU Brebes merasa sangat kehilangan almarhum dan berpesan untuk semua Pengurus PCNU dan Badan Otonom semua tingkatan se-Kabupaten Brebes untuk  menggelar shalat ghaib kepada semua jamaah masjid dan mushala. 


"Almarhum semasa hidupnya adalah aktivis NU dan Deklarator PKB Brebes merupakan panutan orang yang sangat mukhlisin dalam setiap tindakan dan ucapanya serta seorang muhibbin yang mencintai Dzurriyah Rosulullah," ujarnya.


Dalam siaran pers yang diterima redaksi NU Online Jateng, Rabu (28/6/2023) Sekretaris PCNU Brebes H Zainudin menyebutkan bahwa almarhum aktivis NU yang tidak mengenal lelah dan capek baik kondisi sehat dan kurang sehat selalu menghadiri kegiatan yang dilaksanakan oleh NU.


 


"Pada masa khidmat kepengurusan PCNU  Brebes tahun  2022-2027 almarhum sebagai  mustasyar dan masa khidmat sebelumnya menjadi Rais PCNU Brebes tiga periode masa khidmat dari tahun 2008-2023,  2013-2018, dan 2018-2022," terangnya. 


Gus Izam panggilan Ustad Izam Sayyidan putra almarhum KH Aminudin menjelaskan, almarhum meninggal dalam kondisi habis berbuka puasa Tarwiyah 8 Dzulhijah hari Selasa sore jam 18.41 WIB yang sebelumnya dalam kondisi sehat wal afiat. Insyaallah jenazah akan dimakamkan Rabu (28/6/2023) jam 13.00 WIB.


Rais PWNU Jawa Tengah KH Ubaidullah Shodaqoh dari Makkah Arab Saudi menyampaikan duka yang mendalam. "Warga NU khususnya di Jawa Tengah merasa sangat kehilangan atas wafatnya Mbah KH Aminuddin Mashudi, semoga diterima segala amal baiknya dan diampuni segala dosa-dosanya oleh Allah Taala," pungkasnya. (*)


Obituari Terbaru