Jaga Eksistensi NU, Ranting Kwarasan Adakan Pertemuan Rutin Bulanan
Ahad, 22 September 2024 | 11:00 WIB
EKO PRIYANTO
Kontributor
Klaten, NU Online Jateng
Pengurus Ranting Nahdlatul Ulama (PRNU) Kwarasan kembali mengadakan pertemuan rutin di Krompakan, Kwarasan, Juwiring, Klaten. Pertemuan ini diadakan setiap bulan sebagai ajang silaturahmi dan upaya mempertahankan eksistensi NU di tengah masyarakat.
“Ini menjadi ajang bersilaturahmi bagi sesama warga Nahdliyin dalam setiap pertemuan rutin yang diselenggarakan setiap bulan, menjadikan kita adem-ayem,” ujar Ketua PRNU Kwarasan Hartoro saat rutinan ke-74 di kediaman Sahlan Dul Mukti, Kwarasan, Klaten pada Jumat (20/9/2024).
Selain itu, Sekretaris PRNU Kwarasan Sahlan Dul Mukti mengatakan bahwa pertemuan rutin ini juga bertujuan sebagai upaya nguri-nguri keberadaan organisasi NU, dengan memberikan rasa aman, nyaman dan adem-ayem diantara anggotanya.
“Hal yang nyata bagi kita warga Nahdliyin untuk berusaha mejaga keberadaan organisasi NU, agar terus hidup dan berkembang di tengah-tengah kehidupan masyarakat atau pun bernegara. Kelak sampai pada generasi kita, hal yang paling sederhana ialah istiqomah hadir dalam setiap pertemuan rutin bulanan,” ucapnya.
Ia juga menyampaikan bahwa pertemuan rutin PRNU Kwarasan kali ini digelar dirumahnya dalam rangka acara tasyakuran menempati rumah baru, yang dalam tradisi budaya Jawa biasa disebut tradisi slup-slupan.
Pada kesempatan itu, Sahlan menyampaikan ceramah sebagai rangkaian acara pertemuan rutin bulanan PRNU Kwarasan. Melalui ceramahnya, ia mengingatkan keutamaan keikhlasan dan menjauhi sifat iri dengki.
“Senantiasa kita untuk selalu berbuat kebaikan sekalipun itu remeh, serta tidak menyepelekan kejelekan atau keburukan sekalipun itu remeh dan sedikit. Karena semua akan ada balasanya,” ujarnya.
Dalam pungkasan ceramahnya, ia menegaskan pentingnya untuk menjauhi sifat iri dengki. Menurutnya, hal tersebut hanya akan merugikan diri sendiri dan orang lain.
“Kita tidak perlu iri dengan kekayaan atau prestasi yang telah diraih orang lain, selayaknya kita turut senang atas keberhasilan dan nikmat yang dianugerahkan kepada saudara kita tersebut,” pungkasnya.
Terpopuler
1
Tari dan Tayu, Sosok Kartini Kembar Fatayat NU dari Kendal
2
Darul Amanah FA Jaring Bintang Lapangan Lewat Seleksi Terbuka SSB dan Beasiswa 2025/2026
3
6 Fakta Sejarah RA Kartini yang Jarang Diketahui Publik
4
Peringati HKBN 2025, LPBINU Kudus Gelar Pelatihan Driver Perahu Karet untuk Perkuat Kesiapsiagaan Bencana
5
Tumbuhkan Jiwa Mandiri dan Disiplin, Santri Pesantren Salafiyah Kangkung Kendal Semarakkan Ekstrakurikuler Pramuka
6
Kemandirian Kader Jadi Sorotan Ketua PW Ansor Jateng dalam Halal Bihalal PAC Ansor Gringsing
Terkini
Lihat Semua