Gandeng Banser Bojong, Ansor Cikura Tegal Gelar Pengobatan Gratis
Sabtu, 9 Oktober 2021 | 15:00 WIB
Tahmid
Kontributor
Tegal, NU Online Jateng
Kepedulian sosial kemanusiaan sebagai salah satu dakwah dan sekaligus silaturahim implementasi program nyata dan manfaat bagi masyarakat. Seperti halnya PR Ansor Cikura, Kecamatan Bojong, kabupaten Tegal kerja sama dengan Satkoryon Banser Kecamatan Bojong mengadakan pengobatan gratis, Senin (4/10).
Kegiatan pengobatan di antaranya bekam, refleksi, dan rukiyah dengan protokol kesehatan di Dukuh Cikebrok, Desa Cikura.
Ketua Pimpinan Ranting (PR) Ansor Cikura Sobirin kepada NU Online Jateng, Jumat (8/10) mengatakan, pengobatan gratis sebagai program kerja PR Ansor Cikura khidmah kepda masyarakat.
"Kali ini kerja sama dengan Banser Bojong. Khususnya jenis penyakit seperti alternatif bekam, refleksi, dan rukiyah dengan protokol kesehatan," katanya.
Disampaikan, tujuan kegiatan ini untuk bhakti sosial bidang kesehatan dengan sasaran masyarakat masyarakat umum dari muda dan tua.
"Kami berharap kegiatan ini bisa menambah nilai persaudaraan serta ajang silaturahim warga NU di Cikura agar maju dan hebat, bermanfaat masyarakat tindakan nyata," terangnya.
Komandan Satkoryon Banser Bojong Nasihun Umam menjelaskan, kegiata serupa berlangsung di 3 desa yakni dukuh Tengah, Tuwel, dan Cikura pada hari ini.
"Acara ini Bhakti Husada Satkoryon Banser Bojong dan Banser Satuan khusus Basada Satkoryon Bojong," ucapnya.
Dikatakan, rencana kegiatan pengobatan gratis menjadi agenda rutin 1 bulan sekali di setiap ranting di Kecanatan Bojong sebagai ajang sosial masyarakat serta syiar di kebanseran. "Selain memberikan nilai manfaat, acara ini juga d hadiri oleh MWCNU dan Satkorcab Banser Kabupaten Tegal Mashadi Zaeni," jelasnya
Kontributor: Tahmid
Editor: M Ngisom Al-Barony
Terpopuler
1
Kronologi Guru Madin Didenda, DPRD: Jangan Kriminalisasi Guru!
2
FKDT Dorong Kesejahteraan Guru Madin, Tolak Full Day School dalam Rapimnas 2025
3
LBH Ansor Kendal Bahas Hak dan Kewajiban Banser dalam Diskusi Hukum Bersama Satkoryon Ngampel
4
PCNU Pati Sampaikan Masukan kepada Pemkab, Hasil Bahtsul Masail Kenaikan PBB hingga 250 Persen
5
Bawa Misi Sambung Sanad Hadis Ulama Indonesia-India, Ma’had Aly Tragung Batang Resmi Didirikan
6
Adab dan Akhlak Jadi Pondasi Utama dalam Pendidikan Santri
Terkini
Lihat Semua