• logo nu online
Home Warta Nasional Keislaman Regional Opini Kiai NU Menjawab Dinamika Taushiyah Obituari Fragmen Tokoh Sosok Mitra
Sabtu, 20 April 2024

Taushiyah

Hatimu Resah? Bacalah Al-Qur'an

Hatimu Resah? Bacalah Al-Qur'an
Foto: Ilustrasi (nu online)
Foto: Ilustrasi (nu online)

Kalau tiba-tiba hatimu suntuk sedangkan engkau tidak tahu apa penyebabnya, atau ketika tiba-tiba hatimu resah dan gelisah yang disebabkan oleh masalah yang menimpa, maka bacalah Al-Qur'an. 


Atau sebaliknya, ketika hatimu berpenyakit, ada benih-benih hasud dalam hati, ada benih iri dengki atau dendam, bacalah Al-Qur'an agar penyakit itu diangkat darinya.

   
Al-Qur'an adalah obat yang dapat menyembuhkan penyakit yang ada dalam dada (hati), Al-Qur'an adalah pembuka jalan setiap kesulitan, Al-Qur'an adalah penerang dalam setiap kegelapan, Al-Qur'an adalah penyejuk dalam kesuntukan, dan Al-Qur'an adalah penghibur di kala duka.

   
Allah berfirman dalam Al-Qur'an Surat Yunus Ayat 57:


يٰۤاَيُّهَا النَّاسُ قَدۡ جَآءَتۡكُمۡ مَّوۡعِظَةٌ مِّنۡ رَّبِّكُمۡ وَشِفَآءٌ لِّمَا فِى الصُّدُوۡرِۙ وَهُدًى وَّرَحۡمَةٌ لِّـلۡمُؤۡمِنِيۡنَ


Artinya:
Sungguh, telah datang kepadamu pelajaran (Al-Qur'an) dari Tuhanmu, penyembuh bagi penyakit yang ada dalam dada dan petunjuk serta rahmat bagi orang yang beriman. (QS Yunus : 57)


Penulis: H Ahmad Niam Syukri Masruri


Taushiyah Terbaru