Wujudkan Kemandirian Ekonomi, Kader Fatayat NU Pati Dilatih Bikin Kosmetik
Sabtu, 4 Juni 2022 | 19:00 WIB
Pati, NU Online Jateng
Kelompok Usaha Bersama (KUB) Pimpinan Cabang (PC) Fatayat NU Kabupaten Pati mengikuti pelatihan Wira Usaha Baru (WUB) bidang produk kecantikan yang diselenggarakan Kementerian Perindustrian (Kemenperin) berkolaborasi dengan Komisi VII DPR-RI dan Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagpin) Pati.
Kegiatan yang berlangsung empat hari Senin-Kamis (30/5-2/6) di Hotel Safin Pati diikuti 20 peserta dari perwakilan Pimpinan Anak Cabang (PAC) Fatayat NU se-Kabupaten Pati.
Pelaksana tugas (Plt) PC Fatayat NU Pati Nining Sugiarti mengatakan, pelatihan khusus kaum perempuan yakni belajar buat kosmetik kerja bareng Kemenperin dan Disdagpin Pati.
"Kami menyampaikan terima kasih kepada anggota DPR-RI Marwan Ja'far yang telah memfasilitasi sehingga pelatihan bisa terwujud. Pati memperoleh kuota terbanyak yaitu 4 paket KUB. Sisanya dibagi untuk Kabupaten Rembang, Blora, dan Grobogan," jelasnya.
Ditambahkan, dengan pelatihan membuat kosmetik diharapkan akan menciptakan peluang ekonomi di lingkungan kader Fatayat NU karena bidang tersebut belum banyak dijamah khalayak.
Kepala Disdagpin Pati Hadi mengemukakan, pihaknya bersyukur sebab ada 4 KUB yang mendapat kesempatan bergabung dalam program tersebut. "Kami akan melakukan follow up untuk memberdayakan potensi yang telah diasah selama empat hari," terangnya.
Selain itu pihaknya juga menjanjikan akan mempermudah mengurus perizinan legalitas usaha dan siap memonitoring lanjutan jika dibutuhkan.
Salah satu mentor Dika Masrur menjelaskan, kesempatan mengikuti pelatihan terbilang langka dan mahal. Karena untuk pelatihan produksi kosmetik membutuhkan biaya yang mahal. "Anda yang ada di sini adalah orang-orang beruntung karena difasilitasi oleh pemerintah. Kalau tidak, mungkin Anda harus membayar jutaan rupiah," ucapnya.
Adapun materi yang diterima peserta pembuatan sabun herbal, sabun whitening, lulur, dan lilin aromaterapi.
Pengirim: Lutfi
Terpopuler
1
Kiai Abdan Koripan Magelang, Sang Jurkam NU
2
NU Peduli Lasem Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir di Gubug, Grobogan
3
Biro Infokom Banser Tegal Gelar Kopdar, Bahas Penguatan Komunikasi dan Kesiapsiagaan
4
Ketua Baru PR GP Ansor Karangasem Tegal Terpilih, Siap Wujudkan Pemuda Maju dan Berkhidmat
5
Lakpesdam PWNU Jateng Gandeng PCNU Kota Semarang Gelar Forum Kader NU Jateng yang Perdana
6
Berikut 6 Putusan Hasil Komisi Bahtsul Masail Waqi’iyah Munas NU 2025
Terkini
Lihat Semua