• logo nu online
Home Warta Nasional Keislaman Regional Opini Kiai NU Menjawab Dinamika Taushiyah Obituari Fragmen Tokoh Sosok Mitra
Sabtu, 27 April 2024

Regional

Tingkatkan Pengelolaan, NU Karangawen Demak Kunjungi LAZISNU Cilacap 

Tingkatkan Pengelolaan, NU Karangawen Demak Kunjungi LAZISNU Cilacap 
Silatirahim MWCNU karangawen, Demak ke LAZISNU Cilacap (Foto: NU Online Jateng/Shiddiq)
Silatirahim MWCNU karangawen, Demak ke LAZISNU Cilacap (Foto: NU Online Jateng/Shiddiq)

Demak, NU Online Jateng
Pengurus Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) dan Lembaga Amil Zakat, Infaq, dan Sedekah Nahdlatul Ulama (LAZISNU) Kecamatan Karangawen Kabupaten Demak berkunjung ke LAZISNU Cilacap dalam rangka silaturahim sekaligus study banding tentang tata kelola manajemen dan peningkatan mutu LAZISNU. 


Rombongan diterima Sekretaris PCNU Cilacap Gus Azam Bisri beserta pengurus LAZISNU Cilacap di kantornya Jl Raya Kalisabuk, Kesugihan Cilacap Jawa Tengah, Kamis (30/12).


Ikut dalam rombongan yang dipimpin Ketua MWCNU Karangawen K Abdullah Zaini tersebut adalah pengurus Syuriyah dan Tanfidziyah NU Karangawen, badan otonom yaitu Muslimat, Fatayat, Ansor Banser, IPNU-IPPNU serta pengurus LAZISNU Karangawen.


Baca juga:

NU Karangawen Demak Adakan Ziarah Para Wali Sumber: https://jateng.nu.or.id/dinamika/nu-karangawen-demak-adakan-ziarah-para-wali-vh9pw


Ketua MWCNU Karangawen Demak K Abdullah Zaini menyampaikan maksud dan tujuannya bersilaturrahim dan studi banding ke Cilacap ingin mengajak pengurus untuk melengkapi pengalaman, pengetahuan, serta inovasi dalam menjalankan managemen.


“Kami sampaikan terima kasih kepada PCNU Cilacap yang berkenan menerima kami beserta rombongan dalam mencari tambahan pengetahuan untuk pengelolaan dan penggalian koin NU, agar seluruh potensi tergarap dengan maksimal, sehingga dapat memaksimalkan khidmat NU pada umat,” ujarnya.





Sekretaris NU Cilacap Gus Azam menyampaikan kesiapannya dalam berbagi ilmu dan pengalaman dalam program Koin NU dan pengelolaan manajemennya. “Terima kasih kerawuhan dari MWCNU karangawen, semoga dengan kerawuhan panjenengan semua bisa jadi menambah semangat kami. LAZISNU Cilacap siap berbagi ilmu dan pengalaman untuk panjenengan semua,” ucapnya.


Ketua LAZISNU Karangawen Hj Nurul Hidayati pada NU Online Jateng, Jumat (31/12) mengatakan, Pengurus LAZISNU Karangawen melakukan silaturahim dalam rangka studi banding kepada LAZISNU Cilacap yang dinilai berhasil dalam menggalang dana umat untuk kemandirin organisasi.  
 

"Setelah mendengarkan paparan dari Ketua LAZISNU Cilacap banyak sekali masukan. Kami akan menerapkan pengetahuan yang kami peroleh dari sini sebagai bahan masukan sekaligus evaluasi program pengurus LAZISNU Karangawen yang masih banyak kekurangan dan kendala di lapangan," ujarnya.  


Sekretaris NU Karangawen H Nur Alim yang diamanati sebagai Manajer Ambulans di mana operasionalnya yang bersumber dari uang Koin perlu adanya manajemen pengelolaan yang baik. 


Menurutnya, program studi banding ini diharap dapat menjadi sarana bagi Pengurus LAZISNU Karangawen untuk menjalin sinergi dalam melaksanakan program, sehingga setiap permasalahan yang muncul di lapangan dapat secepatnya diselesaikan dengan baik.


“Ini momen yang sangat berharga, banyak ilmu yang kita dapat, sepulang dari Cilacap akan segera kami koordinasikan ke semua pengurus baik banom, lembaga, dan ranting,” pungkasnya.


Kontributor: A Shiddiq Sugiarto
Editor: M Ngisom Al-Barony


Regional Terbaru