• logo nu online
Home Warta Nasional Keislaman Regional Opini Kiai NU Menjawab Dinamika Taushiyah Obituari Fragmen Tokoh Sosok Mitra
Rabu, 1 Mei 2024

Regional

Mahasiswa STKIPNU Tegal Bagikan Ratusan Takjil dan Paket Sembako

Mahasiswa STKIPNU Tegal Bagikan Ratusan Takjil dan Paket Sembako
Kegiatan mahasiswa STKIPNUTegal berbagi takjil (Foto: NU Online Jateng/Nurkhasan)
Kegiatan mahasiswa STKIPNUTegal berbagi takjil (Foto: NU Online Jateng/Nurkhasan)

Tegal, NU Online Jateng
Ramadhan adalah bulan yang sangat baik untuk bersedekah. Memberi atau membagi ‎sedikit rezeki yang kita miliki kepada yang membutuhkan akan membawa hidup ke ‎dalam keberkahan, seperti halnya yang dilakukan mahasiswa Sekolah Tinggi Keguruan Ilmu Pendidikan Nahdlatul Ulama (STKIPNU) Tegal Jurusan Pendidikan Informatika dan Ekonomi menggelar kegiatan berbagi takjil dan paket sembako pada Jumat (5/4/2024).


Ketua kelas pendidikan dan informatika Dhanuara Handoyo Putra mengatakan, acara pembagian ratusan takjil dilaksanakan menjelang berbuka puasa di depan Kampus STKIPNU Tegal Procot Slawi. Sedangkan pembagian 15 paket sembako dilaksanakan malam hari di beberapa titik lokasi di Kota Slawi. 


"Ada 250 paket takjil yang dibagikan kepada pengendara yang lewat di depan kampus STKIPNU Tegal. Sedangkan puluhan paket sembako dibagikan menyasar masyarakat yang membutuhkan seperti tukang becak dan Pedagang Kaki Lima (PKL) malam," ujarnya.


Menurut Dhanuara, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan budaya sedekah di kalangan mahasiswa juga menjalin ikatan erat silaturahim yang bisa bermanfaat untuk kalangan masyarakat secara luas. 
 


"Kegiatan mendapat respons yang positif dari penerima. Harapannya paket takjil dan sembako yang telah dibagikan betul-betul bisa bermanfaat dan semoga tahun depan bisa lebih lebih banyak lagi," ucapnya kepada NU Online Jateng, Sabtu (6/4/2024). 


Salah satu penerima sembako Darsono (53th) yang berprofesi sebagai tukang becak mengaku bersyukur atas pembagian sembako dari Mahasiswa STKIP NU Tegal. 


"Di bulan puasa seperti ini agak sepi yang naik becak. Kalau pulang ke rumah nanti bingung mau masak apa. Alhamdulillah ada mas yang baik hati membagikan sembako kepada kami," pungkasnya.


Kontributor: Nurkhasan 


Regional Terbaru