• logo nu online
Home Warta Nasional Keislaman Regional Opini Kiai NU Menjawab Dinamika Taushiyah Obituari Fragmen Tokoh Sosok Mitra
Jumat, 3 Mei 2024

Regional

HARI SANTRI

Kasidah Az-Zahir Tutup Rangkaian Kegiatan Hari Santri 2023 NU Kabupaten Pekalongan

Kasidah Az-Zahir Tutup Rangkaian Kegiatan Hari Santri 2023 NU Kabupaten Pekalongan
Kasidah Az-Zahir pungkasi peringatan Hari Santri 2023 NU Kabupaten Pekalongan (Foto: NU Online Jateng/Umam)
Kasidah Az-Zahir pungkasi peringatan Hari Santri 2023 NU Kabupaten Pekalongan (Foto: NU Online Jateng/Umam)

Pekalongan, NU Online Jateng
Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Pekalongan tutup rangkaian kegiatan Peringatan Hari Santri tahun 2023 dengan bershalawat bersama grup Kasidah Az-Zahir pimpinan Habib Ali Zainal Abidin Assegaf di Lapangan Capgawen Kedungwuni pada Selasa (31/10/2023) malam. 


Kegiatan dengan tajuk 'Resepsi Puncak Hari Santri 2023' berlangsung meriah dan dipadati puluhan ribu santri Pesantren se-Kabupaten Pekalongan, nahdliyin, beserta zahirmania. 


Ketua PCNU Kabupaten Pekalongan KH Muslikh Khudlori menyampaikan pentingnya santri menjaga fokus pada belajar dan ngaji.  "Sesuai dengan tema Hari Santri 2023 jihad santri jayakan negeri. Maka belajar dan ngaji juga termasuk jihad yakni jihad memerangi kebodohan. Santri harus giat dan semangat belajar agar dapat berprestasi dan membawa kejayaan bagi negeri," pesannya. 


Oleh sebab itu lanjutnya, penghargaan kepada santri berprestasi juga harus semakin digencarkan. "PCNU Kabupaten Pekalongan punya Kelompok Bimbingan Ibadah Haji dan Umrah (KBIHU), hari ini sudah ada program mengumrohkan para kiai. Jadi bukan tidak mungkin jika ke depan akan ada program hadiah umrah bagi santri-santri yang berprestasi," harapnya. 


Pimpinan Az-Zahir Habib Ali Zainal Abidin Assegaf berpesan agar santri jangan sampai meninggalkan shalawat.  "Santri jangan lupa sholawatan di manapun berada. Di sini jangan hanya nonton Az Zahir saja, tapi juga harus ikut bersholawat bersama. Berkah shalawat uripe nikmat, maksiat minggat," pesan Bib Bidin sapaan akrabnya. 
 


Ketua Rabithah Ma'ahid Islamiyah Nahdlatul Ulama (RMINU) Kabupaten Pekalongan KH Tikror Bukhari menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu mensukseskan seluruh kegiatan rangkaian Peringatan Hari Santri 2023.


"Seiring doa jazakumullah ahsanal jaza, jazakumullah khairan katsiran, kami ucapkan terima kasih kepada segenap kiai dan ibu nyai pengurus pesantren se-Kabupaten Pekalongan beserta ribuan santri-santrinya, segenap kiai dan pengurus PCNU, RMI, Badan Otonom, serta panitia kegiatan," ujarnya. 


Ditambahkan, tanpa dukungan dari semua pihak yang terlibat, maka rangkaian acara Hari Santri 2023 tidak akan berjalan dengan sukses dan meriah. 


"Apa yang menjadi kekurangan semoga dapat menjadi bahan evaluasi untuk kegiatan tahun depan yang lebih baik dan apa yang menjadi kelebihan adalah berkat kerja keras panjenengan semua yang terlibat mensukseskan," pungkasnya.


Kontributor: Muhammad Khoirul Umam


Regional Terbaru