• logo nu online
Home Warta Nasional Keislaman Regional Opini Kiai NU Menjawab Dinamika Taushiyah Obituari Fragmen Tokoh Sosok Mitra
Sabtu, 20 April 2024

Regional

Gandeng Polres, NU Demak Buka Layanan Vaksinasi Booster Gratis

Gandeng Polres, NU Demak Buka Layanan Vaksinasi Booster Gratis
Kegiatan rapat koordinasi persiapan vaksinasi booster di PCNU Demak (Foto: NU Online Jateng/Samsul Huda)
Kegiatan rapat koordinasi persiapan vaksinasi booster di PCNU Demak (Foto: NU Online Jateng/Samsul Huda)

Demak, NU Online Jateng
Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Demak menggandeng Polres memberikan layanan vaksinasi booster kepada masyarakat selama tiga hari, Kamis - Sabtu (21-23/4) mendatang.


Ketua PCNU Demak KH Aminuddin Mas'udi mengatakan, masyarakat yang akan mengikuti program vaksinasi tidak dikenai biaya, alias gratis. Untuk merealisasikannya disiapkan 4 ribu dosis vaksin boster.


"Untuk mensukseskan acara ini kami menggerakkan perangkat NU yang terkait dengan vaksinasi. Perangkat itu di antaranya Lembaga Kesehatan NU, RSINU Demak, RMINU, Banser, LTN, dan LTM," kata Kiai Aminudin.


Kiai Aminuddin mengatakan hal itu dalam rapat koordinasi pelaksanaan 1 Juta Vaksinasi Booster antara PCNU Demak bersama Polres Demak dan Kementerian Agama (Kemenag) Demak, di Aula RSINU Demak, Selasa (19/4).


Dijelaskan, untuk melaksanakan kegiatan ini secara teknis telah disusun jadwal pelaksanaan vaksinasi booster di 14 titik atau kecamatan, waktunya malam hari setelah menjalankan shalat tarawih.


"Vaksinasi booster akan ditempatkan di pondok-pondok pesantren, madrasah atau kantor NU yang rasanya sangat familiar bagi Nahdliyin, terlebih pada malam hari, mereka sekalian bisa saling silaturahim," terangnya. 


Dia menambahkan, terkait lokasi vaksinasi masih disurvei oleh para Kapolsek dan ketua-ketua Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) di seluruh Kabupaten Demak.


Direktur RSINU Demak dr Abdul Azis mengatakan, tim kesehatan rumah sakit yang dipimpinnya siap digerakkan untuk mensukseskan program 1 Juta Vaksinasi Booster di wilayah Kabupaten Demak.


"Sejak digulirkan program vaksinasi baik pertama dan kedua pada masa pandemi,  kemudian berlanjut Vaksinasi booster, tim kesehatan RSINU selalu siap digerakkan sewaktu-waktu untuk memberikan layanan vaksinasi kepada masyarakat," ujarnya.


Kabag Operasi Polres Demak, Kompol Sunhaji mengharapkan program kegiatan ini dapat direspons cepat dan positif oleh masyarakat sebagai upaya untuk mencegah penyebaran Covid-19.


"Kami berharap program kerja sama antara Polres, NU, dan Kemenag Kabupaten Demak ini berjalan sukses dan lancar," pungkasnya.


Penulis: Samsul Huda


Regional Terbaru