• logo nu online
Home Warta Nasional Keislaman Regional Opini Kiai NU Menjawab Dinamika Taushiyah Obituari Fragmen Tokoh Sosok Mitra
Jumat, 3 Mei 2024

Nasional

Habib Luthfi: Saya Ingin Keuntungan BPH Migas untuk Bantu Petani

Habib Luthfi: Saya Ingin Keuntungan BPH Migas untuk Bantu Petani
Habib Luthfi bin Yahya saat buka pameran BPH Migas di Kota Pekalongan (Foto: NU Online Jateng/M Ngisom Al-Barony)
Habib Luthfi bin Yahya saat buka pameran BPH Migas di Kota Pekalongan (Foto: NU Online Jateng/M Ngisom Al-Barony)

Pekalongan, NU Online Jateng
Rais Aam Idarah Aliyah Jamiyah Ahlit Thariqah Al-Mu'tabarah An-Nahdliyah (Jatman) Habib Muhammad Luthfi bin Yahya mendorong Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas) menyisihkan keuntungannya untuk membangun pabrik pupuk yang sangat dibutuhkan petani.

 

"Kehadiran pabrik pupuk sangat ditunggu oleh masyarakat petani yang sebagian besar sampai saat ini masih kesulitan pupuk dan BPH Migas bisa menjadi partner untuk mewujudkan keinginan masyarakat," ujarnya.

 

Hal itu disampaikan Habib Luthfi bin Yahya yang juga Anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) saat membuka pameran (Expo) BPH Migas di Lapangan Mataram, Kota Pekalongan, Jawa Tengah, Sabtu (21/11) siang.

 

Dikatakan, sebagai badan yang mengatur pengelolaan migas dari Aceh hingga Papua, tentu BPH Migas bisa bermitra dengan masyarakat untuk memenuhi keinginan para petani.

 

"Tentu kita berharap kesulitan para petani bisa dibantu oleh BPH Migas," ucapnya.

 

 

Kepala BPH Migas M Fanshurullah Asa mengatakan, biasanya setiap tahun BPH Migas gelar expo di Jakarta. Namun atas saran Habib Luthfi bahwa BPH Migas perlu mendekatkan diri dengan masyarakat dengan cara menggelar pameran dari daerah ke daerah.

 

"Atas saran Habib Luthfi, pameran BPH Migas bisa digelar di Kota Pekalongan. Tentu ini tidak menutup kemungkinan daerah lain akan berkesempatan ditempati kegiatan yang sama," ucapnya.

 

Disampaikan, dirinya bersyukur pameran ini mendapat dukungan produk UMKM di Pekalongan dan sekitarnya terutama produk batik, kuliner, maupun handycratf. Sehingga kegiatan pameran semkin berwarna.

 

"Saya menyampaikan terima kasih kepada Habib Luthfi yang telah menyarankan kami untuk gelar pameran keliling dari daerah ke daerah dan Pekalongan sebagai kegiatan perdana kami gelar ekspo di daerah. Karena ternyata produk UMKM di Kota Pekalongan menyambut baik acara ini," jelasnya.

 

Sekretaris Panitia Maulid Nabi di Kanzus Sholawat mengatakan, meski pameran BPH Migas di Pekalongan masih terkait dengan kegiatan Maulid di Kanzus Sholawat. Maka meski seluruh rangkaian kegiatan maulid di undur pada Desember mendatang, khusus untuk pameran dari BPH Migas tidak ditunda.

 

"Ini terkait banyak hal, dan saat pengumuman kegiatan maulid ditunda, seluruh persiapan pameran sudah siap, sehingga diputuskan pameran dari BPH Migas tetap dilaksanakan sesuai rencana," pungkasnya.

 

Penulis: M Ngisom Al-Barony
Editor: Samsul Huda  


Nasional Terbaru