PKKM Tahunan MI Sullam Taufiq Kajen, Momen Evaluasi dan Peningkatan Kinerja Madrasah
Ahad, 12 Januari 2025 | 15:00 WIB
Muhammad Syaikhul Alim
Kontributor
Pekalongan, NU Online Jateng
Madrasah Ibtidaiyah (MI) Sullam Taufiq Kajen, Kabupaten Pekalongan, melaksanakan Penilaian Kinerja Kepala Madrasah (PKKM) Tahunan pada Rabu (8/1/2024). Kegiatan ini dihadiri oleh tim penilai dari Pengawas Madrasah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pekalongan, yaitu Jafar Hamzah dan Hj Ghoyatul Ianah.
PKKM merupakan agenda rutin tahunan yang bertujuan untuk mengevaluasi sekaligus memotret kinerja kepala madrasah selama satu tahun terakhir. Kepala MI Sullam Taufiq, M Syaikhul Alim, menegaskan pentingnya kegiatan ini dalam mendukung peningkatan mutu pendidikan di madrasah.
"PKKM adalah momen penting untuk mengevaluasi kinerja kepala madrasah. Dalam konsep pendidikan, penilaian memiliki tiga fungsi utama, yaitu assessment of learning, assessment for learning, dan assessment as learning," ujarnya.
Ia menjelaskan bahwa sebagai assessment of learning, PKKM bertujuan untuk menilai capaian kinerja kepala madrasah. Sebagai assessment for learning, hasil PKKM menjadi dasar untuk perbaikan program atau capaian yang masih kurang. Sedangkan sebagai assessment as learning, penilaian ini menjadi proses pembelajaran bagi seluruh warga madrasah, termasuk memperoleh pencerahan dari para penilai.
"Manfaatkan kesempatan ini untuk belajar dari bapak dan ibu pengawas sebagai assessor. Jadikan kegiatan ini momen untuk mendapatkan wawasan baru demi kemajuan madrasah," tambahnya.
Sementara itu, Hj Ghoyatul Ianah, salah satu anggota tim penilai, menyampaikan bahwa PKKM tidak hanya menilai kinerja kepala madrasah, tetapi juga mencakup semua komponen madrasah, mulai dari guru, tenaga kependidikan, hingga pengurus yayasan dan komite madrasah.
"Penilaian ini bersifat komprehensif karena instrumen yang digunakan mencakup seluruh aspek madrasah. Dengan demikian, PKKM menjadi sarana refleksi dan perbaikan berkelanjutan bagi seluruh stakeholders," ungkap Ghoyatul Ianah.
Ia juga menekankan bahwa hasil refleksi dari kegiatan ini perlu ditindaklanjuti untuk memastikan adanya peningkatan mutu yang nyata di madrasah.
Kegiatan PKKM yang berlangsung selama satu hari ini berjalan lancar dan disambut dengan antusias oleh seluruh warga madrasah. Para guru dan staf aktif berdiskusi dengan para pengawas, memanfaatkan kesempatan untuk mendapatkan masukan konstruktif demi pengelolaan pembelajaran yang lebih baik.
Dengan terselenggaranya PKKM ini, MI Sullam Taufiq Kajen diharapkan mampu terus meningkatkan kualitas layanan pendidikan, memberikan dampak positif bagi siswa, serta memperkuat peran madrasah dalam mencetak generasi berkarakter dan berprestasi.
Terpopuler
1
Amalan yang Dilakukan pada Malam Nisfu Sya’ban
2
Doa Mustajab di Malam Nisfu Sya’ban yang Dibaca Syekh Abdul Qadir Al-Jilani
3
Muslimat NU Rayakan Nisfu Syaban di Kongres Ke-18 dengan Pemberian Ijazah Amalan
4
Pengukuhan Ranting Fatayat NU Juwiring Klaten, Awal Berkhidmah dan Mendakwahkan Islam Ahlusunah wal Jama’ah
5
Khutbah Jumat: Mengelola Karunia Allah pada Bidang Pertanian untuk Mewujudkan Ketahanan Pangan
6
MWCNU Jatinegara Tegal Resmikan Klinik Pratama dan Peringati Harlah ke-102 NU
Terkini
Lihat Semua