• logo nu online
Home Warta Nasional Keislaman Regional Opini Kiai NU Menjawab Dinamika Taushiyah Obituari Fragmen Tokoh Sosok Mitra
Minggu, 12 Mei 2024

Madrasah

MTs Hifal Pekalongan Canangkan Sekolah Ramah Anak

MTs Hifal Pekalongan Canangkan Sekolah Ramah Anak
Pembacaan ikrar komitmen bertama keluarga besar MTs Hifal Kota Pekalongan (Foto: NU Online Jateng/M Ngisom Al-Barony)
Pembacaan ikrar komitmen bertama keluarga besar MTs Hifal Kota Pekalongan (Foto: NU Online Jateng/M Ngisom Al-Barony)

Pekalongan, NU Online Jateng
Prihatin atas berbagai kasus yang menimpa pelajar berupa perundungan, tindak kekerasan, hingga narkoba, Madrasah Tsanawiyah (MTs) Salafiyah Hidayatul Athfal (Hifal) Kota Pekalongan mencanangkan sekolah ramah anak pada Selasa (10/10/2023).


Kepala MTs Salafiyah Hifal Mohammad Jawad mengatakan, sekolah sebagai tempat belajar harus menjamin bahwa anak-anak nyaman dan betah dalam menuntut ilmu selama dalam proses belajar mengajar.


"Sekolah atau madrasah harus menjadi tempat yang ramah bagi anak didik, Jangan sampai ada dan terjadi perundungan (bullying) dan kekerasan, sehingga anak-anak menjadi tidak betah," ujarnya.


Disampaikan, sekolah ramah anak bukan hanya di slogan saja, akan tetapi sudah menjadi tekad bersama seluruh institusi pendidikan di MTs Hifal baik pendidik, karyawan, maupun siswa.


"Ini tidak lain agar anak didik betah dan krasan selama proses belajar mengajar. Apalagi program kami sejalan dengan komitmen Pemerintah Kota (Pemkot) Pekalongan dalam mengelola pendidikan," ucapnya.


Kepada NU Online Jateng, M Jawad yang juga Pengurus Cabang NU Kota Pekalongan menjelaskan, dari sekolah dan madrasah yang berada di bawah naungan LP Ma'arif NU Kota Pekalongan, baru MTs Hifal yang mencanangkan sekolah ramah Anak.


"Semoga apa yang kami lakukan menjadi titik awal untuk menuju sekolah ramah anak bagi lembaga pendidikan di bawah Ma'arif NU," ungkapnya.
 


Wali Kota Pekalongan H Ahmad Afzan Arslan Junaid menyampaikan, saat ini masalah radikalisme, narkoba, dan kenakalan remaja prosesntasenya terus naik. Tentu Pemkot Pekalongan perlu mendapat dukungan dari semua pihak, terutama sekolah-sekolah di lingkungan NU untuk memberantasnya.


"Temuan Polda Jateng, ada beberapa sekolah di Kota Pekalongan mengajarkan anti NKRI. Temuan lain Kota Pekalongan menduduki peringkat 8 di Jateng dalam peredaran narkoba. Bahkan masalah kenakalan remaja ditemukan 14 kasus pelajar hamil di luar nikah," terangnya.


Maka menurutnya, kehadiran sekolah ramah anak yang diprakarsai oleh MTs Salafiyah Hifal akan sangat membantu penanganan kenakalan remaja yang saat ini sedang marak.


"Atas nama Pemkot Pekalongan, saya sampaikan terima kasih kepada MTs Hifal yang telah mencanangkan sekolah ramah anak dan ini akan segera kami lakukan hal yang sama di sekolah negeri maupun swasta di Kota Pekalongan," pungkasnya.


Acara juga diisi ikrar komitmen bersama sekolah ramah anak di MTs Salafiyah Hifal Kota Pekalongan 


KOMITMEN BERSAMA
MADRASAH RAMAH ANAK MTs Salfiyah Hidayatul Athfal

dengan:

  1. Mewujudkan Madrasah Ramah Anak, menjamin dan memenuhi hak anak serta melindungi murid selama mereka belajar di madrasah 
  2. Merencanakan dan melaksanakan kegiatan dengan landasan non diskriminasi untuk kepentingan terbaik bagi anak 
  3. Mewujudkan kondisi madrasah yang bersih dan nyaman bagi perkembangan murid 
  4. Melaksanakan penerapan disiplin positif dan pencegahan bullying di madrasah;
  5. Melaksanakan nilai-nilai pendidikan karakter yang religius dan nasionalisme;
  6. Menjadi teladan bagi warga madrasah
  7. Menciptakan madrasah bebas vandalisme,segala bentuk kekerasan dan perlakuan salah lainnya 
  8. Menjadikan murid sebagai agen perubahan untuk mencegah segala kekerasan dan perlakuan salah lainnya 
  9. Madrasah menyediakan makanan sehat, informasi layak anak (bebas pornografi dan pornoaksi), kawasan tanpa asap rokok, kawasan tanpa napza, aman bencana dan mencegah anak dari Radikalisme serta perlakuan salah lainnya.


Usai acara dilakukan penandatanganan komitmen oleh tamu undangan yang hadir di atas MMT yang telah disediakan di halaman sekolah. 


Penulis: M Ngisom Al-Barony


Madrasah Terbaru