NU Sidorejo Batang Kembali Santuni Anak Yatim Piatu di Bulan Ramadhan
Rabu, 19 April 2023 | 20:00 WIB
Batang, NU Online Jateng
Keluarga Besar Nahdlatul Ulama (KBNU) Desa Sidorejo, Kecamatan Warungasem, Kabupaten Batang kembali berbagi rasa peduliannya kepada anak yatim dan piatu di desa. Di mana kegiatan itu sudah menjadi rutinitas setiap bulan Ramadhan.
Kegiatan yang dipusatkan di Aula Taman Pendidikan Al-Qur'an (TPQ) Desa Sidorejo, pada Sabtu (15/4/2023) tersebut terhitung sudah ketujuh kalinya sejak tahun 2017.
Ketua Pelaksana Dwi Listiyani mengatakan, jumlah yang diberikan santunan sebanyak 38 anak, masing-masing anak mendapatkan uang santunan sebesar Rp480.000. "Adapun perolehan dana yang kami dapatkan tahun sebesar Rp 18.240.000, dari donatur warga sekitar maupun hamba Allah," terangnya
Ia menyampaikan terima kasih kepada para warga dan dermawan yang berkenan menjadi donatur untuk santunan anak yatim dan piatu di Desanya yang sangat bermanfaat dan semoga mendapat ridha dari Allah.
"Saya juga berterima kasih kepada media yang sudah berkenan menjadi partner dalam publikasi poster kegiatan ini," ucapnya kepada NU Online Jateng, Rabu (19/4/2023).
Tiya sapaan akrabnya mengatakan bahwa kesuksesan kegiatan santunan yang rutin diadakan setiap bulan Ramadhan karena dukungan dan kepercayaan masyarakat kepada KBNU Desa Sidorejo.
"Ke depan, semoga kami tidak hanya santuni anak yatim dan piatu saja, tapi bisa salurkan santunan untuk para dhuafa," ungkapnya.
Salah satu anak yatim bernama Fatimah (6) tahun mengaku senang mendapat santunan dari NU. Dirinya mengaku sudah kedua kalinya mendapat santunan. "Alhamdulillah senang," pungkasnya.
Tampak hadir Rais Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Kecamatan Warungasem KH Abdul Ghofar, tokoh masyarakat KH Maftukhin, KH Saifuddin dan seluruh pengurus NU maupun Badan Otonom (Banom) NU Desa Sidorejo.
Pengirim: Shella Trina Oktaviana
Terpopuler
1
Tari dan Tayu, Sosok Kartini Kembar Fatayat NU dari Kendal
2
Darul Amanah FA Jaring Bintang Lapangan Lewat Seleksi Terbuka SSB dan Beasiswa 2025/2026
3
6 Fakta Sejarah RA Kartini yang Jarang Diketahui Publik
4
Peringati HKBN 2025, LPBINU Kudus Gelar Pelatihan Driver Perahu Karet untuk Perkuat Kesiapsiagaan Bencana
5
Kemandirian Kader Jadi Sorotan Ketua PW Ansor Jateng dalam Halal Bihalal PAC Ansor Gringsing
6
Tumbuhkan Jiwa Mandiri dan Disiplin, Santri Pesantren Salafiyah Kangkung Kendal Semarakkan Ekstrakurikuler Pramuka
Terkini
Lihat Semua