• logo nu online
Home Warta Nasional Keislaman Regional Opini Kiai NU Menjawab Dinamika Taushiyah Obituari Fragmen Tokoh Sosok Mitra
Sabtu, 4 Mei 2024

Dinamika

Aklamasi, Ahmad Yusuf Makhasin Pimpin IPNU Magelang

Aklamasi, Ahmad Yusuf Makhasin Pimpin IPNU Magelang
Ahmad Yusuf Makhasin (kiri) didampingi Muhammad Adnan saat menerima buku laporan PC IPNU Magelang dari unsur IPNU Jawa Tengah (Foto: Istimewa)
Ahmad Yusuf Makhasin (kiri) didampingi Muhammad Adnan saat menerima buku laporan PC IPNU Magelang dari unsur IPNU Jawa Tengah (Foto: Istimewa)

Magelang, NU Online Jateng

Ahmad Yusuf Makhasin dinyatakan terpilih secara aklamasi dalam Konferensi Cabang (Konfercab) Bersama Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) ke 21 dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) ke 20 Kabupaten Magelang yang digelar di Pesantren Mambaul Huda, Desa Kaliabu, Kecamatan Salaman, Kabupaten Magelang.

 

Sidang berlangsung dengan tertib sampai saat pengajuan bakal calon ketua hanya ada satu nama yang diajukan yakni Ketua Pimpinan Anak Cabang (PAC) IPNU Kecamatan Tempuran periode lalu, Ahmad Yusuf Makhasin yang aktif mengawal kaderisasi sebagai Wakil Ketua Bidang Kaderisasi PC IPNU Magelang hingga Konfercab ke 21 berlangsung. Otomatis Pimpinan Sidang menyatakan Yusuf sebagai Ketua terpilih untuk masa khidmah 2021-2023.

 

"Ini merupakan suatu tanggung jawab yang besar bagi saya," kata Yusuf kepada NU Online Jateng, Rabu (17/3).

 

Pemuda kelahiran Magelang 23 Juni 1996 yang juga aktif sebagai pengurus Pesantren Ar-Rosyidin, Desa Samberan, Kecamatan Tempuran ini lantas menyatakan komitmen untuk mengawal kaderisasi pelajar Nahdlatul Ulama (NU) di wilayah Magelang. "Bismillahirrahmanirrahim, Insyaallah ke depan kami akan siap meneruskan perjuangan yang telah di rintis sebelumnya. Kami juga akan terus menjalankan kaderisasi," tegasnya.

 

Sementara, Muhammad Adnan yang resmi demisioner dari ketua mengucapkan selamat atas terpilihnya Yusuf dalam permusyawaratan tertinggi di tingkat kabupaten. Adnan pun berharap ketua terpilih bisa semaksimal mungkin melanjutkan perjuangan yang telah dirintis di masa kepemimpinannya. Sebab, menurutnya hal itu sesuai dengan motto IPNU yaitu belajar, berjuang, dan bertaqwa.

 

Perlu diketahui, saat ini IPNU Kabupaten Magelang telah berhasil membentuk PAC IPNU di 21 kecamatan, tepatnya 18 PAC telah sah dan aktif berkegiatan, sedangkan 3 di antaranya belum memiliki Surat Pengesahan (SP) sebagai organisasi. Sedangkan jumlah Pimpinan Ranting (PR) IPNU ada 96 Ranting yang sah dari 372 desa yang ada di Magelang.

 

"Susunlah kepengurusan bersama tim formatur sesuai aturan yang berlaku, sekali lagi saya ucapkan selamat untuk rekan Yusuf, dan selamat menjalankan tugas," ucapnya.

 

Kondisi berbeda terjadi dalam sidang pemilihan Ketua IPPNU Magelang yang muncul dua bakal calon dengan ketentuan dan kualitas yang sepadan. Dengan demikian, sidang pemilihan ketua diputuskan dengan cara voting. Hasil penghitngan, Evi Lailatul Fitriya meraup 81 suara dan Khusniyatu Zuhro hanya berhasil mengumpulkan 33 suara.

 

Sebelumnya, Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Magelang, KH Ahmad Izzudin dalam pembukaan Konfercab berpesan agar para kader NU agar menjadi generasi penerus yang dapat beradaptasi dengan zaman.

 

"Jadilah kamu pemuda di masamu, jika kamu melihat mereka seperti serigala, maka janganlah kamu jadi kambing seperti santapan mereka, namun jika kamu melihat mereka seperti kambing, janganlah kamu jadi serigala yang seperti akan memangsa mereka," pesan Gus Din, sapaan akrabnya.

 

Di hadapan para tamu undangan dari semua unsur organisasi kepemudaan NU, Gus Din juga meminta agar para kader NU terus berkhidmah sesuai dengan jenjang organisasi badan otonom NU. "Saya minta agar kader IPNU IPPNU pasca selesai kepengurusan, wajib hukumnya siap menjadi kader Ansor dan Fatayat," pungkasnya.  

 

Kontributor: Thoyyib Rizqi 

Editor: Ahmad Rifqi Hidayat


Dinamika Terbaru