PKD PMII Al-Kamal Sarang Rembang: Mencetak Pionir Mujahid yang Transformatif
Senin, 8 Juli 2024 | 10:00 WIB
Rembang, NU Online Jateng
Pengurus Komisariat (PK) Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Al-Kamal Sarang Rembang selesai mengadakan Pelatihan Kader Dasar (PKD) ke-5 dengan mengusung tema "Transformasi Arah Gerak Kader Mujahid Demi Mewujudkan Insan Ulul Albab," di Madrasah Aliyah Swasta (MAS) YSPIS Desa Gandrirojo. Pelatihan ini berlangsung selama empat hari, mulai tanggal 1 hingga 4 Juli 2024, dan ditutup pada Jumat (5/7/2024).
Ketua Komisariat Al-Kamal Faisol Ansori menyampaikan tujuan dari Pelatihan Kader Dasar kelima ini adalah untuk menggerakkan kader-kader mujahid secara transformatif.
"Sesuai tema dan harapan saya serta pengurus komisariat, kader yang telah menempuh kaderisasi PKD ini dapat menjadi penggerak yang masif dan transformatif," tegas Faisol.
Sementara itu Ketua Cabang PMII Rembang Habiburrohman mengungkapkan bahwa jenjang kaderisasi formal ini menjadi tumpuan awal dan modal utama bagi anggota PMII.
"Para kader yang mengikuti kegiatan PKD akan dinobatkan sebagai anggota yang siap menjadi pemimpin PMII. Hal ini sangat penting untuk pengembangan kaderisasi resmi PMII, khususnya di Kabupaten Rembang," jelasnya.
Lebih lanjut, Ia menekankan pentingnya pengalaman dan urgensi mengikuti organisasi eksternal yang memberikan banyak keterampilan eksklusif bagi pengembangan diri kader.
"Banyak pengalaman selama berorganisasi di PMII. Tidak hanya bermanfaat di dunia gerakan mahasiswa, namun juga bagi masyarakat. Harapan ke depan, semoga teman-teman selalu menambah kompetensi dan relasi. Karena itu sangat penting untuk keberlanjutan sahabat-sahabati," ungkapnya.
Habib juga menambahkan bahwa Pengurus Komisariat Al-Kamal Sarang berupaya untuk selalu meningkatkan kualitas kaderisasi bagi calon pemimpin PMII di periode selanjutnya.
"Kader-kader yang mengikuti PKD ini diharapkan dapat menjadi pionir yang senantiasa bergerak dan berjuang sebagai kader mujahid PMII, serta menjadi pemimpin yang memiliki karakteristik mulia, terutama dalam bidang kaderisasi," tambahnya.
Pelatihan Kader Dasar yang diadakan oleh Komisariat PMII Al-Kamal Sarang, Rembang ini menyuguhkan 11 materi dengan narasumber dari berbagai kalangan, yang semuanya berlatar belakang kader maupun alumni PMII. Diadakanya jenjang formal kedia ini diharapkan bisa membekali para kader dengan keterampilan dan pengetahuan yang dibutuhkan untuk menjadi pionir dalam gerakan mahasiswa dan masyarakat.
Kontributor: Ayu Lestari