• logo nu online
Home Warta Nasional Keislaman Regional Opini Kiai NU Menjawab Dinamika Taushiyah Obituari Fragmen Tokoh Sosok Mitra
Sabtu, 27 April 2024

Taushiyah

Rasulullah: Suraqah, Bagaimana Jika Engkau Pakai Kedua Gelang Kisra?

Rasulullah: Suraqah, Bagaimana Jika Engkau Pakai Kedua Gelang Kisra?
Foto: Ilustrasi (nu online)
Foto: Ilustrasi (nu online)

Ketika Suraqah bin Malik dalam posisi terpepet dan minta pengampunan kepada Rasululullah saw, maka Amir bin Fuhairah yang ikut dalam perjalanan hijrah bersama Rasulullah diminta untuk menulis surat jaminan keamanan dan perdamaian diatas selembar kulit, dan sebagai konsekwensinya sepulangnya Suraqah ke Makkah tidak akan menceritakan keberadaan hijrahnya Rasulullah. 

   
Ketika Suraqah bin Malik Hendak pamit pulang ke Makkah dan menyerahkan seluruh perbekalan yang dibawanya kepada Rasulullah lalu ditolak, Rasulullah saw bersabda kepadanya:


كَيْفَ بِكَ إذا لَبٍَسْتَ سِوَارَيْ كسرى ؟!


Artinya: Bagaimana denganmu (wahai Suraqah) jika engkau memakai kedua gelang Kisra? 


Mendengar pertanyaan itu, penuh keheranan (karena di luar nalarnya hal itu bisa terjadi) Suraqah bin Malik bertanya balik "Kisra bin Hurmuz Raja Persia?", "Ya" jawab Rasulullah.

   
Al-kisah, di era kepemimpinan Umar bin Khattab dan Kisra Persia ditaklukkan, banyak harta rampasan yang diperoleh kaum muslimin lalu diserahkan kepadanya, di antaranya ada dua gelang Kisra. Di akhir kisahnya, dua gelang Kisra itu oleh Umar bin Khattab dipakaikan di tangan Suraqah bin Malik sebagaimana harapan Rasulullah saw, dan kini menjadi kenyataan.


Penulis: H Ahmad Niam Syukri Masruri


Taushiyah Terbaru