SMP Islam Tahfidh Al-Khoirot Pekalongan Gelar Wisuda Perdana
Kamis, 31 Maret 2022 | 09:00 WIB
M Ngisom Al-Barony
Penulis
Pekalongan, NU Online Jateng
Sekolah Menengah Pertama (SMP) Islam Tahfidh Simbang Kulon, Buaran, Kabupaten Pekalongan bakal menggelar wisuda perdana pada Kamis (31/3) siang di Komplek Pesantren Al-Khoirot Simbang Kulon Gang IV bersamaan dengan peletakan batu pertama pembangunan Pesantren Darus Syarifah.
Pembina SMP Islam Tahfidh KH Mirza Hasbullah mengatakan, wisuda pertama sejak sekolah didirikan pada tahun 2019 akan diikuti oleh 1 peserta tahfidh bilghaib dan 89 peserta tahfidh binnadhar.
"Alhamdulillah, kerja keras kami mendidik anak-anak untuk hafal ayat-ayat Al-Qur'an mendapatkan hasil. Tentu ini sangat membanggakan kita semua, karena ini sekolah umum yang berbasis agama," ujarnya.
Dirinya berharap, para guru, orang tua wali siswa, maupun para pihak yang telah ikut memajukan lembaga tahfidh untuk tetap bersemangat membina putra putri calon penerus pemimpin bangsa.
"Dari tahun ke tahun kepercayaan masyarakat terus tumbuh terhadap lembaga tahfidh yang kami kelola. Semoga anak-anak yang sudah lulus tidak berhenti untuk menghafal Al-Qur'an di manapun kalian berada," ucapnya.
Ketua Yayasan Al-Khoirot Simbang Kulon HM Zidni Mubarok Mirza menjelaskan, tahun ajaran 2022/2023 akan mengembangkan lembaga pendidikan tahfidh ke jenjang yang lebih tinggi, yakni Sekolah Menengah Atas (SMA) Islam Tahfidh Al-Khoirot.
"Saat ini seluruh persiapannya dalam proses, mudah-mudahan pada Juli 2022 nanti kami sudah bisa menerima peserta didik baru," terangnya.
Dijelaskan, pada tahun ajaran baru 2022/2023 Yayasan Al-Khoirot Simbang Kulon menyiapkan regenerasi penerus agama dan bangsa yang memiliki iman Islam dan akhlakul karimah dengan program unggulan Al Qur'an, Hadits, Kitab Kuning, dan Bahasa.
Pesantren Al-Khoirot Terpadu:
- SMA Tahfidz Syari'ah Simbang kulon
- SMP Tahfidz Simbang Kulon (Terakreditasi dengan nilai 89 Poin)
- Sekolah gratis biaya pendidikan selama 6 tahun
- Gratis uang pendaftaran dan uang pangkal SPP selama 6 tahun
- Progam Tahfidz Al-Qur'an
- Progam 5 bahasa Indonesia, Arab, Inggris, Jepang, dan Mandarin
- Program Kitab kuning.
- Sema'an Al-Qur'an bilghaib
- Penguasaan baca kitab kuning selama 1 tahun
- Muhasabah watarbiyyah
- Muhasabah qiyamullail
- Memperoleh 3 ijazah (formal, madin dan pesantren)
- Sorogan Al-Qur'an binnadhor
- Sorogan Al Qur'an bihGhaib (ziyadah dan muraja'ah)
Info lebih lanjut Hubungi:
- HM Zidni Mubarok : 0858 8888 1387
- Ustad Fathurozi : 0858 7622 8685
Penulis: M Ngisom Al-Barony
Terpopuler
1
Muslimat NU Rayakan Nisfu Syaban di Kongres Ke-18 dengan Pemberian Ijazah Amalan
2
Status Seorang Mbah Ditentukan oleh Anak Cucu dan Keturunannya (Refleksi Abuya KH Muhammad Thoha Alawy Al-Hafidz)
3
Pelantikan PC PMII Demak, Ketua DPRD: PMII Harus Berkontribusi dalam Kemajuan Daerah
4
Buku Pengkaderan V1 PC IPNU-IPPNU Surakarta Disahkan dalam Sidang Pleno
5
GP Ansor Jatinegara Tegal Gelar Rapat Pleno dan Konsolidasi, Bahas Program Strategis
6
KH Abdul Rouf Maimoen: Generasi Muda Harus Mendalami Mukjizat Numerik Al-Quran
Terkini
Lihat Semua