Latih Kewirausahaan, Pelajar NU Watusalam Pekalongan Buka Kedai Pelajar
Senin, 28 Maret 2022 | 13:00 WIB
Khairul Anwar
Kontributor
Pekalongan, NU Online Jateng
Pimpinan Ranting (PR) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Desa Watusalam, Kecamatan Buaran, Kabupaten Pekalongan meluncurkan program usaha Kedai Pelajar NU Watusalam, Sabtu (26/3)
Program tersebut menjadi terobosan baru yang PR IPNU dan IPPNU Watusalam yang diketuai M Ihsan Maulana dan Iswa Atinal Husna. Ketua PR IPPNU Watusalam Iswa Atinal Husna menyampaikan, dengan adanya program ini semoga bisa mendongkrak ekonomi dalam organisasi.
Tantangan organisasi hari ini menurutnya adalah bagaimana sebuah organisasi tidak lagi banyak bergantung kepada orang lain. "Selain itu, kegiatan ini bisa melatih jiwa kewirausahaan kepada para anggota. Dan juga ketika ada kegiatan internal, laba yang didapat dari Kedai Pelajar NU bisa digunakan untuk menambah biaya operasional," ucapnya.
Ditambahkan, sebagai pelajar NU khususnya di Watusalam harus senantiasa belajar, berjuang dan bertakwa. Hal tersebut menjadi konsekuensi bagi generasi penerus bangsa untuk tidak berhenti berkreasi dan memberikan inovasi baru.
Koordinator Lembaga Ekonomi, Kewirausahaan dan Koperasi PR IPNU Watusalam Niam Faqih menyampaikan bahwa program kedai pelajar ini telah dirancang sejak jauh-jauh hari.
“Dalam upaya menciptakan ekonomi mandiri, sebuah program telah kami susun bersama pengurus harian dan program itu sudah ditetapkan dalam rapat kerja dan alhamdulillah saat ini coba kami realisasikan," tuturnya.
Menurutnya, gebrakan baru ini semoga bisa menjadi ikhtiar untuk memajukan organisasi IPNU-IPPNU Watusalam. “IPNU-IPPNU perlu inovasi dalam membentuk sebuah program kerja, hal ini sebagai penyeimbang kegiatan keagamaan dan sosial yang memang sudah biasa kami lakukan,”pungkasnya.
Pengirim: Ismuhadi, Khairul Anwar
Terpopuler
1
LDNU Rembang Gelar Lomba Dai-Daiyah Perdana, Berikut Daftar Pemenangnya
2
PWNU Jateng Desak Pemerintah Tinjau Kembali Kebijakan Full Day School
3
Pemprov Jateng Hapus Tunggakan Pajak Kendaraan dan Denda Mulai 8 April
4
Safari Ramadhan Terakhir GP Ansor Margasari di Bukasari, Meriah dengan Khotmil Qur'an dan Ceramah Dai Gemoy
5
Ansor Borong Takjil, Inovasi Berbagi di Pringapus untuk Bantu Pedagang Kecil
6
Kapan Nikah? Bukan Soal Cepat atau Lambat, Ini Jawabannya
Terkini
Lihat Semua