• logo nu online
Home Warta Nasional Keislaman Regional Opini Kiai NU Menjawab Dinamika Taushiyah Obituari Fragmen Tokoh Sosok Mitra
Selasa, 30 April 2024

Regional

Ini 4 Golongan yang Dirindukan Surga

Ini 4 Golongan yang Dirindukan Surga
Kegiatan Tarhim IPNU-IPPNU Blubuk, Dukuhwaru, Kabupaten Tegal (Foto: NU Online Jateng/Nurkhasan)
Kegiatan Tarhim IPNU-IPPNU Blubuk, Dukuhwaru, Kabupaten Tegal (Foto: NU Online Jateng/Nurkhasan)

Tegal, NU Online Jateng
Ketua Pengurus Ranting Nahdlatul Ulama (PRNU) Blubuk, Dukuhwaru Kabupaten Tegal Ustadz Abdul Qodim mengatakan, ada 4 golongan manusia yang akan dirindukan Surga. 


"Golongan pertama yang dirindukan surga adalah Taalil Qur'an, wong sing gelem maca Qur'an (orang yang senang membaca Al-Qur'an). Golongan kedua yaitu hifdil lisan (menjaga lisan). Lisan kita harus dijaga, apalagi bulan suci Ramadhan," ucapnya. 


Hal itu disampaikan saat Tarawih Silaturahim (Tarhim) IPNU-IPPNU Desa Blubuk bersama Badan Otonom NU ranting di Mushala Roudhotul Jannah pada Ahad (31/03/2024) malam bertepatan dengan malam ke-21 Ramadhan 1445 Hijriah.


Golongan ketiga lanjutnya, yakni wong sing gelem maringi daharan marang wong sing ngelih (orang yang suka memberi makan orang-orang yang kelaparan). Misalnya memberi makan orang saat berbuka puasa. 


"Golongan yang terakhir atau keempat yaitu shaumi Ramadhan atau orang yang berpuasa di bulan suci Ramadhan. "Orang yang berpuasa Ramadhan termasuk bagian golongan yang dirindukan surga," urainya. 
 


Ustadz Abdul Qodim yang juga Wakil Ketua MWCNU Dukuhwaru itu mengajak warga NU untuk terus memperbanyak pahala sedekah melalui infak koin NU. Apalagi pada bulan suci Ramadhan. "Meski bulan Ramadhan infak melalui koin NU tetap jalan. Jangan berhenti, malah harus terus ditingkatkan," harapnya. 


Ketua Pimpinan Ranting (PR) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) Blubuk Rizal Muhaimin kepada NU Online Jateng, Selasa (2/4/2024) menjelaskan, tarawih silaturahim (Tarhim) merupakan kegiatan rutin tahunan yang digelar IPNU-IPPNU Blubuk bersama Badan Otonom NU dan masyarakat. 


"Tujuannya untuk menggiatkan syiar islam ala Ahlussunnah Waljamaah dan silaturahmi ke masjid dan mushala di Desa Blubuk. Selain Tarhim, kegiatan Ramadhan IPNU-IPPNU juga menggelar peringatan Nuzulul Qur'an dan khatmil Qur'an dan bagi takjil bersama Ansor," pungkasnya.


Kontributor: Nurkhasan 


Regional Terbaru