• logo nu online
Home Warta Nasional Keislaman Regional Opini Kiai NU Menjawab Dinamika Taushiyah Obituari Fragmen Tokoh Sosok Mitra
Senin, 29 April 2024

Regional

Hadiri FGD Covid-19, RMINU Jateng Utus Sekretaris sebagai Narsum

Hadiri FGD Covid-19, RMINU Jateng Utus Sekretaris sebagai Narsum
foto: ilustrasi
foto: ilustrasi

Semarang, NU Online Jateng

Sekretaris Pengurus Wilayah (PW) Rabithah Ma'ahid Islamiyah Nahdlatul Ulama (RMINU) Jawa Tengah KH Abu Choir akan menjadi salah satu nara sumber dalam Focus Group Discussion (FGD) 'Kesiapan Pesantren Dalam Pencegahan Covid-19' yang diselenggarakan Fraksi PKB DPRD Jawa Tengah, Senin (4/1).

 

Pengurus PW RMINU Jateng Muhammad Zulfa mengatakan, dalam kegiatan yang dijadwalkan akan berlangsung di Hall Ruang Paripurna DPRD Jateng lantai 4 itu Sekretaris RMINU Jateng, kiai Abu Choiri akan memberikan masukan-masukan tentang pencegahan penyebaran covid 19 di pesantren.

 

Ketua FKB DPRD Jateng Sarif Abdillah melalui stafnya Rahul Syaiful Bahri mengatakan, selain dari RMINU Jateng juga akan tampil sebagai nara sumber dari Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid 19 Provinsi Jawa Tengah dan Ketua komisi E DPRD Jateng Abdul Hamid.

 

"Para nara sumber sudah dihubungi dan menyatakan kesanggupannya untuk hadir, RMINU Jateng akan menugaskan Kiai Abu Choir (sekretaris), sedang dari gugus tugas diharapkan akan dihadiri pak gubernur langsung," kata Rahul di Semarang, Sabtu (2/1).

 

Disampaikan, tema besar FGD ini adalah 'Kebijakan Pemprov Jateng Dalam Pencegahan dan Penanggulangan Covid-19 Serta Kesiapan Pondok Pesantren Dalam Menghadapi Era Adaptasi Baru Ditengah Pandemi Covid-19'.

 

"Target kegiatan ini adalah mendapatkan gambaran kondisi umum Covid-19 di Jateng dan upaya-upaya pencegahannya, mendapatkan gambaran program dan agenda Pemprov Jateng dalam melaksanakan Vaksinasi Covid-19 kepada masyarakat," ungkapnya.

 

Dia menambahkan, selain itu dibahas tentang kebijakan Pemprov Jateng terhadap keberadaan pesantren di Jateng khususnya terkait kebijakan proses belajar mengajar pendidikan keagamaan lainnya, target berikutnya adalah melalui agenda kegiatan ini bisa diperoleh gambaran umum tentang proses pembelajaran khususnya di pondok pesantren Jateng di tengah Pandemi Covid-19 serta tantangan yang dihadapi.

 

"Melalui kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan partisipasi pesantren dalam berkontribusi kepada masyarakat untuk bersama-sama menghindari ancaman Covid-19," pungkasnya.

 

Penulis: Samsul Huda
Editor: M Ngisom Al-Barony


Regional Terbaru