• logo nu online
Home Warta Nasional Keislaman Regional Opini Kiai NU Menjawab Dinamika Taushiyah Obituari Fragmen Tokoh Sosok Mitra
Jumat, 26 April 2024

Dinamika

Kunjungan ke Pura, Jadi Pengalaman Berharga bagi Anggota PMII di Solo

Kunjungan ke Pura, Jadi Pengalaman Berharga bagi Anggota PMII di Solo
PMII dan Peradah Solo saat lakukan kunjungan dan foto bersama di depan Pura (Foto: Dok)
PMII dan Peradah Solo saat lakukan kunjungan dan foto bersama di depan Pura (Foto: Dok)

Solo, NU Online Jateng

Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Komisariat Kentingan Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta bersama dengan Persatuan Pemuda Hindu (Peradah) dan Gusdurian Solo berkumpul dalam acara Kunjungan Rumah Ibadah yang diadakan di Pura Bhuwana Agung Saraswati UNS Solo pada Ahad (7/11) lalu. Kegiatan ini diadakan sebagai bentuk penguatan pemahaman moderasi beragama melalui kunjungan ke rumah ibadah.


“Sahabat - sahabati dari PMII Komisariat Kentingan UNS mempelajari banyak hal terkait Pura Bhuwana Agung Saraswati dan beberapa hal terkait masyarakat Hindu melalui sesi berdialog yang dilaksanakan di dalam pura untuk mengenal pura lebih dekat” tutur ketua Komisariat PMII Kentingan UNS, Silvia Rahmawati Nur Ramadhani.


Setelah sesi berdialog, kegiatan dilanjut dengan pemotongan tumpeng yang merupakan lambang akan pertemanan didalam masyarakat yang beragam.


“Seperti halnya tumpeng yang memiliki beragam lauk pauk dengan berbagai warna begitu pula masyarakat dengan berbagai agama, tetap dalam satu wadah. Selain itu, lauk pauk yang berjumlah tujuh atau pitu dalam bahasa Jawa bisa berarti pitulungan (pertolongan) yang diharapkan dapat menjadi lambang untuk terus bersinergi dan berkerja sama ke depannya melalui jalinan pertemanan” papar Silvia.


Lokasi kegiatan, Pura Bhuwana Agung Saraswati merupakan rumah ibadah masyarakat Hindu di Solo yang berada di dalam lingkungan kampus Universitas Sebelas Maret (UNS).
 

“Pura ini dinamakan Bhuwana Agung Saraswati sebagai bentuk pemujaan terhadap Dewi Ilmu pengetahuan bagi umat Hindu, Dewi Saraswati” papar salah satu anggota Peradah (Persatuan Pemuda Hindu), Komang.

 

Ketua Peradah Solo, Wipra dan tuan rumah mengatakan bahwa senang dengan antusiasme dan kunjungan teman-teman ke Pura. "Peradah juga berharap hubungan baik ini bisa berkelanjutan,” pungkas Wipra.


Setelah memotong tumpeng dan makan bersama-sama, acara dilanjutkan dengan sesi foto yang juga sebagai penanda acara telah berakhir. Salah seorang peserta bernama Aniq mengaku sangat terkesan dengan pengalamannya memahami agama lain sebagai bentuk memperkuat semangat moderasi beragama.


“Saya sangat senang sekali bisa mengunjungi Pura. Sungguh pengalaman yang baru saya alami saat ini,” ujar Aniq, mahasiswi FKIP UNS.


Kontributor: Arindya
Editor: Ajie Najmuddin


Dinamika Terbaru