Regional

PORSEMA XIII Kabupaten Pekalongan: Ajang Penguatan Prestasi, Silaturahmi, dan Identitas Lembaga Ma’arif NU

Sabtu, 26 Juli 2025 | 16:00 WIB

PORSEMA XIII Kabupaten Pekalongan: Ajang Penguatan Prestasi, Silaturahmi, dan Identitas Lembaga Ma’arif NU

Pembukaan Pekan Olahraga dan Seni Ma’arif (PORSEMA) XIII Kabupaten Pekalongan.

Pekalongan, NU Online Jateng 

Pesta olahraga dan seni antar pelajar Ma’arif NU Kabupaten Pekalongan kembali digelar lewat ajang Pekan Olahraga dan Seni Ma’arif (PORSEMA) XIII. Kegiatan ini dibuka pada Rabu (23/7/2025) di Lapangan Desa Kebonsari, Kecamatan Karangdadap.

 

Dalam PORSEMA kali ini, sebanyak 52 cabang olahraga dan 48 cabang seni dipertandingkan dan dilombakan. Kegiatan ini akan berlangsung selama dua hari, yakni 23–24 Juli 2025, dan dipusatkan di empat titik lokasi kegiatan: Lapangan Desa Kebonsari, Desa Pegandon, SMP NU Karangdadap, dan MA NU Karangdadap.

 

Ketua Tanfidziyah PCNU Kabupaten Pekalongan, KH Muslikh Khudlori, dalam sambutannya saat upacara pembukaan menyampaikan bahwa LP Ma’arif NU Kabupaten Pekalongan saat ini membawahi sekitar 180 satuan pendidikan, dengan jumlah siswa mencapai ratusan ribu. Jumlah ini menjadi kekuatan besar yang perlu dikelola dengan baik melalui ajang-ajang seperti PORSEMA.

 

“PORSEMA adalah momen penting untuk mencari bibit-bibit unggul dan memperkuat sinergi antar lembaga pendidikan. Dengan ajang ini, kita ingin menunjukkan kekuatan Ma’arif NU sekaligus menjunjung tinggi nama Nahdlatul Ulama,” ujarnya.

 

Lebih jauh, Kiai Muslikh menekankan bahwa PORSEMA bukan hanya ajang kompetisi, namun juga sebagai sarana silaturahmi dan kolaborasi antarsiswa, guru, dan lembaga. Ia berharap kegiatan ini bisa menumbuhkan semangat kebersamaan dalam membangun pendidikan dan bangsa.

 

“Dengan silaturahim, akan tumbuh kesadaran untuk saling bahu membahu. Kita ingin lembaga yang satu dengan lainnya bisa berkembang sejajar, sekuat, dan saling menguatkan,” imbuhnya.

 

Dalam kesempatan itu, Kiai Muslikh juga menyampaikan harapannya agar kontingen dari Kabupaten Pekalongan bisa meraih prestasi membanggakan dalam PORSEMA XIII tingkat Jawa Tengah yang dijadwalkan berlangsung di Wonosobo pada bulan September 2025 mendatang.

 

“Kita targetkan masuk tiga besar. Untuk itu, ajang tingkat kabupaten ini menjadi tahap seleksi dan pemantapan kesiapan peserta,” tegasnya.

 

Sekretaris panitia PORSEMA XIII Kabupaten Pekalongan, Syarif Hidayatullah, dalam laporannya menjelaskan bahwa kegiatan ini diikuti oleh 116 SD/MI, 39 SMP/MTs, dan 34 SMA/SMK/MA dari berbagai wilayah di Kabupaten Pekalongan. Mereka akan berkompetisi dalam berbagai cabang olahraga seperti futsal, voli, tenis meja, serta seni baca Al-Qur’an, pidato, puisi, hadrah, hingga seni lukis Islami.

 

“Ini menjadi seleksi untuk menentukan delegasi Kabupaten Pekalongan ke ajang PORSEMA Jawa Tengah. Kami pastikan kegiatan ini berjalan sportif, tertib, dan meriah,” ujarnya.