• logo nu online
Home Warta Nasional Keislaman Regional Opini Kiai NU Menjawab Dinamika Taushiyah Obituari Fragmen Tokoh Sosok Mitra
Sabtu, 20 April 2024

Taushiyah

Al-Qur'an Pelindung dari Sengatan Api Neraka

Al-Qur'an Pelindung dari Sengatan Api Neraka
Foto: Ilustrasi (nu online)
Foto: Ilustrasi (nu online)

Ketika awak kapal hendak berlayar mengarungi lautan (melaut), mereka selalu mempersiapkan pakaian (baju) anti api yang nantinya dapat digunakan untuk melindungi diri ketika terjadi kebakaran, di samping peralatan dan berbagai kebutuhan yang lain.


Setiap manusia kelak akan ditunjukkan dua tempat kembali yang berbeda, yaitu surga dan neraka. Surga adalah tempat kembali yang sangat menyenangkan, sedangkan neraka adalah tempat kembali yang sangat menyengsarakan dan membuat manusia payah karena keganasan apinya.


Al-Qur'an yang engkau baca adalah pakaian (baju) anti api yang bisa melindungi diri dari amukan dan keganasan api neraka. Jikalau (pakaian) Al-Qur'an dikenakan pada tubuh manusia lalu manutupi kulitnya, maka Al-Qur'an akan menjadi pelindung sengatan api neraka.


Hadits nabi:


عَن عُقَبةَ بنِ عَامرٍ رَضَي اللٌهُ عَنهُ قَالَ : سَمِعتُ رَسُولَ اللٌهِ صَلَى اللٌهُ عَلَيهِ وَسَلَمَ يَقُولُ لَوجُعِلَ القُرانُ فيِ اِهَابٍ ثُمٌ اُلقُيِ فيِ النَارِ مَا احتَرَقَ .


Artinya:
Dari Uqbah bin Amir RA berkata bahwa Rasulullah bersabda, Jika Al-Qur'an dijadikan ke dalam kulit kemudian dilemparkan ke dalam api, niscaya tidak akan terbakar. (HR Darimi)


Penulis: H Ahmad Niam Sukri Masruri
 


Taushiyah Terbaru