• logo nu online
Home Warta Nasional Keislaman Regional Opini Kiai NU Menjawab Dinamika Taushiyah Obituari Fragmen Tokoh Sosok Mitra
Jumat, 26 April 2024

Regional

Songsong Dakwah di Era 5.0, Lakpesdam NU Kebumen Luncurkan 100 Website

Songsong Dakwah di Era 5.0, Lakpesdam NU Kebumen Luncurkan 100 Website
Peluncuran 100 website untuk lembaga dan banom NU di Kebumen (Foto: NU Online Jateng/Amir)
Peluncuran 100 website untuk lembaga dan banom NU di Kebumen (Foto: NU Online Jateng/Amir)

Kebumen, NU Online Jateng
Menyongsong dan menjawab tantangan dakwah di era digital 5.0, Lembaga Kajian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Nahdlatul Ulama (Lakpesdam NU) Kebumen meluncurkan 100 website untuk lembaga-lembaga dan Badan Otonom (Banom) NU Kebumen.


Acara peluncuran 100 website organ-organ NU se-Kebumen dengan tema 'Tajdidul Harakah An-Nahdliyyah NU Kebumen Sambut Era 5.0' diawali dengan 'Simposium dan Diskusi Publik' di Hall Pugeran, Mexolie Hotel Kebumen, Sabtu (15/1).


Ketua Lembaga Kajian dan Pengembangan Sumberdaya Manusia (Lakpesdam) NU Kebumen Wahyu Aly mengatakan, peluncuran website tahap pertama Lakpesdam  meluncurkan website untuk perangkat NU di tingkat Cabang dan Anak Cabang.


“Website yang dibuat Lakpesdam Kebumen seluruhnya berjumlah sekitar 570 website. Untuk peluncuran website perangkat NU tingkat ranting akan dilaksanakan menyusul," ujarnya.


Dalam acara Simposiun dan Diskusi Publik Ketua Lembaga Dakwah Nahdlatul Ulama (LDNU) Cholid Fikri menyampaikan bahwa NU harus terlibat aktif dalam dakwah di media sosial. 


“Tantangan dakwah ala aswaja an-nahdliyah bagi kaum milenial menjadi suatu yang sangat urgen. Peluncuran 100 website sebagai langkah awal menghadapi era digital 5.0,” terangnya.


Tokoh milenial Kebumen Reza menyampaikan, ada beberapa kemampuan yang harus dimiliki oleh generasi milenial saat ini, yaitu  literasi digital, literasi teknologi, dan literasi karakter. 


“Generasi muda harus memiliki pondasi yang kuat dari segi spiritual, akademisi, dan pembangunan karakter supaya bisa tetap survive dan bertahan dalam menghadapi era 5.0,” ucapnya.


Ketua PC GP Ansor Kebumen Mudakir kepada NU Online Jateng, Selasa (18/1) menitip pesan untuk generasi muda NU di Kebumen khususnya dan di manapun berada, dalam bermedsos generasi NU harus selalu menjaga marwah organisasi, menjaga marwah kiai, dan menjaga keutuhan NKRI.


Peluncuran 100 website NU se-Kebumen ditandai dengan pembacaan Surat Al-Fatihah dilanjutkan pemukulan gong oleh Rais PCNU Kebumen KH Afifuddin Chanif Al-Hasani didampingi Staf Ahli Bupati Kebumen Bidang Ekonomi dan Pembangunan Sukamto, Ketua PCNU KH Dawamudin Masdar, dan lain-lain.


Pengirim: Amir Syarifuddin 
Editor: M Ngisom Al-Barony


Regional Terbaru