• logo nu online
Home Warta Nasional Keislaman Regional Opini Kiai NU Menjawab Dinamika Taushiyah Obituari Fragmen Tokoh Sosok Mitra
Minggu, 5 Mei 2024

Regional

Keterwakilan Perempuan di Eksekutif dan Legislatif Bagi Muslimat NU Harga Mati

Keterwakilan Perempuan di Eksekutif dan Legislatif Bagi Muslimat NU Harga Mati
Kegiatan puncak Harlah ke-77 Muslimat di di Cilacap (Foto: NU Online jateng/Naeli)
Kegiatan puncak Harlah ke-77 Muslimat di di Cilacap (Foto: NU Online jateng/Naeli)

 Cilacap, NU Online Jateng
Menghadapi tahun politik 2024 mendatang, keterwakilan perempuan di lembaga eksekutif dan legislative bagi kalangan Muslimat Nahdlatul Ulama (NU) adalah harga mati. 


Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Jawa Tengah Hj Siti Rosidah mengatakan, perempuan NU harus bisa mewarnai perpolitikan di Indonesia, Khususnya bagi muslimat dan fatayat NU.


"Eksistensi perempuan di kancah politik akan membawa solusi bagi problem-problem lokal hinggal nasional," ujarnya saat menghadiri resepsi Harlah ke-77 Muslimat NU di Gedung IPHI Cilacap Jawa Tengah, Ahad (6/8/2023).

 
Di hadapan ratusan kader Muslimat NU, Rosyidah menyampaikan, potensi sumberdaya di Muslimat NU jika bersinergi dan kolaborasi, maka NU di abad kedua kan menjadi solusi untuk semua problem-problem. Tidak saja problem lokal, tapi juga problem regional, sampai nasional.


Rosidah menyebut jika hal ini tidak terlepas dari tema Harlah ke-77 Muslimat yakni  'Memperkuat Peran Muslimat NU Dalam Membangun Peradaban'. Sudah banyak tokoh Perempuan NU yang menduduki jabatan baik di eksekutif mauppun legislative. Menurutnya, jika SDM di Fatayat dan Muslimat melakukan sinergi dan kolabprasi, maka akan menjadi memberikan kontribusi untuk negri Indonesia.
 


“Ke depan 2024 adalah tahun politik, yang akan memberi kontribusi agar perempuan maju. Sinergi dan kolabrasi di semua lini akan membawa kontribusi Muslimat NU untuk negeri. Maka keterwakilan perempuan baik di lembaga eksekutif dan legislative bagi Muslimat NU adalah harga mati,” tegasnya.


Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Cilacap Dian Arinda Murni menyampaikan bahwa peran perempuan dalam pembangunan di Cilacap terwakili oleh Muslimat NU. Untuk itu mewakili PJ Bupati Cilacap menyampaikan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya untuk Muslimat NU.


"Ini betul-betul menjadi inspirasi, Muslimat NU perempuan yang luar biasa. Pemerintah Cilacap benar-benar terbantu. Baik di bidang kesehatan, sosial, hukum dan lain sebagainya," ucapnya.


Dalam siaran pers yang diterima redaksi NU Online Jateng, Jumat (11/8/2023) disebutkan, acara  puncak Resepsi Harlah Muslimat NU di Cilacap ada beberapa rangkaian acara turut memeriahkan kegiatan mulai dari lomba mewarnai, lomba padua suara, hingga semaan Al-Qur’an.


Kontributor: Naeli Rokhmah


Regional Terbaru