Regional

Ibu Nyai Sinta Nuriyah Wahid Gelar Sahur Keliling Bersama Dhuafa di Ponpes Hasyim Asy’ari Tegal

Kamis, 6 Maret 2025 | 07:00 WIB

Ibu Nyai Sinta Nuriyah Wahid Gelar Sahur Keliling Bersama Dhuafa di Ponpes Hasyim Asy’ari Tegal

Ibu Nyai Sinta Nuriyah Wahid, menggelar acara sahur keliling bersama kaum dhuafa di Pondok Pesantren Hasyim Asy’ari, Karangjati, Kecamatan Tarub, Kabupaten Tegal, pada Selasa (5/3/2025).

Tegal, NU Online Jateng 

Ibu Negara Presiden ke-4 RI KH Abdurrahman Wahid (Gus Dur), Ibu Nyai Sinta Nuriyah Wahid, menggelar acara sahur keliling bersama kaum dhuafa di Pondok Pesantren Hasyim Asy’ari, Karangjati, Kecamatan Tarub, Kabupaten Tegal, pada Selasa (5/3/2025). Kegiatan ini merupakan bagian dari agenda rutin yang telah berlangsung selama 23 tahun sebagai bentuk solidaritas sosial dan kebersamaan lintas masyarakat.

Acara dibuka secara resmi oleh Zaki Mubarok selaku pembawa acara. Dalam pengantarnya, ia menyampaikan apresiasi atas partisipasi aktif semua pihak yang hadir. 


“Malam ini kita berkumpul bukan hanya untuk berbagi santap sahur, tetapi juga merajut silaturahmi sebagai sesama anak bangsa,” ujarnya yang disambut tepuk tangan para undangan.


Pengasuh Ponpes Hasyim Asy’ari, KH Syamsul Azhar, menyampaikan rasa syukurnya atas kehadiran Ibu Nyai Sinta Nuriyah. “Kehadiran Ibu Nyai di sini adalah kehormatan besar bagi kami. Semoga acara ini membawa keberkahan dan manfaat bagi semua,” tuturnya.


Dalam tausiyahnya, Ibu Nyai Sinta menegaskan bahwa sahur bersama ini merupakan tradisi tahunan yang bertujuan untuk lebih dekat dengan kaum dhuafa. 


“Kami mengajak semua komponen bangsa, tanpa memandang suku atau status, untuk bersama-sama merawat persaudaraan. Perbedaan bukan penghalang, justru kekuatan kita,” tegasnya. 


Ia berharap kegiatan serupa terus dijalankan sebagai wujud nyata kepedulian terhadap kaum dhuafa dan kelompok marginal.


Bupati Tegal H Ischak dalam sambutannya turut menyampaikan apresiasi terhadap acara ini. “Ini contoh nyata bagaimana nilai-nilai Ramadan diwujudkan dalam aksi sosial. Semoga menjadi inspirasi bagi kita semua,” ujarnya.


Acara tersebut dihadiri sekitar 240 peserta dari berbagai kalangan, mulai dari santri, kaum dhuafa, hingga pejabat daerah. Turut hadir Bupati Tegal H Ischak Maulana Rohman, Anggota DPRD Jawa Tengah H Abdul Aziz, Anggota DPRD Kabupaten Tegal Catur Buana Zanbika, Ketua Dewan Kebudayaan Tegal Ki Haryo Susilo, serta sejumlah tokoh masyarakat setempat. Kehadiran mereka menunjukkan komitmen dalam mendukung kegiatan sosial yang inklusif.