• logo nu online
Home Warta Nasional Keislaman Regional Opini Kiai NU Menjawab Dinamika Taushiyah Obituari Fragmen Tokoh Sosok Mitra
Minggu, 5 Mei 2024

Opini

Menimba Ilmu ala Ta’lim Muta’alim (2)

Menimba Ilmu ala Ta’lim Muta’alim (2)
Kitab Ta'lim Muta'alim. (NU Online Jateng)
Kitab Ta'lim Muta'alim. (NU Online Jateng)

 

(Bagian 2)


Dalam menuntut ilmu sabar adalah kunci kesuksesan. Sabar yang berasal dari kata shobaro-yashbiru yang berarti menahan, berarti menahan diri dari berbagai macam hal yang tak disukai seperti kesedihan dan kesulitan. Adapun kita diperintahkan untuk bersabar dalam menuntut ilmu dikarenakan dalam menuntut ilmu dibutuhkan waktu yang tidak sebentar, yang bisa berpotensi muncul rasa jenuh. 

 

“Hanya orang-orang bersabarlah yang dicukupkan pahala mereka tanpa batas”. (Az-Zumar 39 : 10).

 

Ayat Al-Quran di atas menjelaskan tentang keutamaan bagi orang yang bersabar dalam berbagai hal termasuk dalam mencari ilmu. Dalam hal ini dapat kita lihat bahwa orang yang mau bersabar maka ia akan mendapatkan pahala tak terbatas dari Allah. Bisa dikatakan juga bahwa orang yang mau bersabar maka Allah akan menyayanginya serta melimpahkan kebaikan untuknya.

 

Dalam Al-Qur'an sendiri terdapat banyak ayat yang menyinggung mengenai perintah untuk senantiasa bersabar,  di antaranya ialah:

 

“Dan Kami pasti akan menguji kamu dengan sedikit ketakutan, kelaparan, kekurangan harta, jiwa, dan buah-buahan. Dan sampaikanlah kabar gembira kepada orang-orang yang sabar.” (QS. Al-Baqarah ayat 155). Dalam ayat ini dikatakan bahwa Allah akan menguji umat manusia dengan berbagai ujian. Maka apabila kita mampu melewatinya disertai dengan kesabaran, maka Allah akan memberikan pahala juga rahmatnya bagi kita di dunia maupun di akhirat kelak.

 

“Dan taatilah Allah dan Rasul-Nya dan janganlah kamu berselisih, yang menyebabkan kamu menjadi gentar dan kekuatanmu hilang dan bersabarlah. Sungguh, Allah beserta orang-orang sabar.” (QS. Al-Anfal, ayat 6). Dalam ayat ini dapat disimpulkan bahwa Allah bersama orang-orang yang mau bersabar dalam menghadapi cobaan. 

 

Agar kita lebih bersemangat dalam mengaplikasikan rasa sabar dalam kehidupan sehari-hari, maka kita perlu mengetahui apa saja keutamaan dari rasa sabar itu sendiri.

 


Karenanya, siapa yang sabar dalam menuntut ilmu, jika menganalogkan pengertian sabar di atas, maka kesabaran dalam menuntut ilmu akan membuahkan hasil yang maksimal. 


Khoirunnisa Abdillah, Pendidikan Agama Islam (PAI) UIN Walisongo Semarang
 


Opini Terbaru