• logo nu online
Home Warta Nasional Keislaman Regional Opini Kiai NU Menjawab Dinamika Taushiyah Obituari Fragmen Tokoh Sosok Mitra
Jumat, 19 April 2024

Obituari

Innalillahi, Mantan Sekretaris Jatman Jateng KH Misbah Munir Chudlory Wafat

Innalillahi, Mantan Sekretaris Jatman Jateng KH Misbah Munir Chudlory Wafat
Almarhum KH Misbah Munir Chudlory (Foto: Dok)
Almarhum KH Misbah Munir Chudlory (Foto: Dok)

Demak, NU Online Jateng
Innalillahi wainnaa ilaihi rajiun, KH Misbah Munir Chudlory mantan Sekretaris Idarah Wustha Jamiyah Ahlit Thariqah Al-Muktabarah an-Nahdliyyah (Jatman) Jawa Tengah meninggal dunia karena sakit.


Berita duka itu disampaikan adiknya Nyai Hj Maslahah Mahmud melalui grup WA alumni Pesantren Futuhiyyah Mranggen Demak beberapa saat setelah kiai Misbah Munir menghembuskan nafas terakhirnya, Jumat (13/5).


"Kakanda H Misbakhul Munir bin Chudlory berpulang ke rahmatullah sekitar jam sebelas malam hari ini (Jumat, red), semoga almarhum diampuni dosa-dosanya dan ditempatkan di surganya Allah. Bagi kami dan keluarga yang ditinggalkan semoga diberi kesabaran dan ketabahan oleh Allah," ujar Nyai Maslahah.


Disampaikan, sebelum dimakamkan di komplek makam Pesantren Futuhiyyah Suburan Mranggen, jenazah disemayamkan di rumah duka Jl Kauman Gang II Mranggen dan dilanjutkan prosesi sholat jenazah di masjid Annur Pesantren Futuhiyyah.


Dari catatan dan dokumen yang ada di Yayasan Pondok Pesantren Futuhiyyah Mranggen menyebutkan, almarhum adalah keponakan KH Muslih bin Abdurrahman (Syaikhul Mursyudin Thariqah Qadiriyah Naqsabandiyyah) yang aktif dalam menggerakkan Jatman untuk wilayah Jateng bersama dzuriyah dan santri-santri Futuhiyyah.


Di sela kesibukannya mengajar di lembaga-lembaga pendidikan yang dikelola Yayasan Pondok Pesantren Futuhiyyah, almarhum Kiai Misbah Munir mengemban amanat sebagai sekretaris yayasan mendampingi KHMS Lutfil Hakim Muslih yang menjabat sebagai ketua yayasan.


Bersamaan dengan itu pula, almarhum juga mengemban amanat sebagai Sekretaris Idarah Wustha Jatman Jateng mendampingi KHMS Lutfil Hakim Muslih yang mengemban amanat sebagai Mudir Jatman Jateng pada tahun 1980-an hingga 1990-an.


H Ahmad Amry Syam, mantan guru SMP Futuhiyyah Mranggen betestemoni almarhum Kiai Misbah Munir adalah sosok atau figur pemikir ulung, pekerja keras, cerdas, progresif, dan tidak suka menonjolkan diri.


"Kami pernah bersamanya saat berkhidmah di Futuhiyyah tahun 1970-an, Pak Kai Misbah Munir sebagai kepala SMP Futuhiyyah sangat tekun dan sabar. Beliau turut berkontribusi dalam memajukan SMP Futuhiyyah," pungkasnya. Lahul Fatihah


Penulis: Samsul Huda


Obituari Terbaru