• logo nu online
Home Warta Nasional Keislaman Regional Opini Kiai NU Menjawab Dinamika Taushiyah Obituari Fragmen Tokoh Sosok Mitra
Jumat, 29 Maret 2024

Nasional

1 ABAD NU

Kondisi Terkini Persiapan Puncak Peringatan 1 Abad NU di Stadion Delta Sidoarjo

Kondisi Terkini Persiapan Puncak Peringatan 1 Abad NU di Stadion Delta Sidoarjo
Kegiatan gladi resik pengisi acara puncak Peringatan 1 Abad NU di Stadion Delta Sidoarjo Jatim (Foto: nu online)
Kegiatan gladi resik pengisi acara puncak Peringatan 1 Abad NU di Stadion Delta Sidoarjo Jatim (Foto: nu online)

Sidoarjo, NU Online Jateng
Sekretaris Jenderal (Sekjen) Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) H Saifullah Yusuf (Gus Ipul) mengecek Stadion Delta Sidoarjo tempat dilangsungkannya resepsi Puncak Satu Abad NU pada Selasa (7/2/2023).


Menurutnya, setelah mengecek secara langsung panggung utama dan seluruh titik stadion, semuanya terlihat elegan dan sangat cocok untuk penyelenggaraan resepsi 1 Abad NU. 


"Ini kerja ketua panitia, Gus Yaqut, dan teman-teman. Ketua Umum Gus Yahya mengunjungi dan melihat langsung situasi dan kondisi terkini. Kita melihat alhamdulillah kelihatannya elegan untuk memperingati satu abad NU," ujarnya Ahad (5/2/2023).


Gus Ipul juga tidak terlalu mengkhawatirkan cuaca saat kegiatan puncak resepsi 1 Abad NU. Sebab katanya, panitia sudah melakukan langkah-langkah preventif untuk mengantisipasi terjadinya hujan saat acara berlangsung. 


Dikatakan, semua venue yang ada di area Stadion Delta Sidoarjo sedang dipersiapkan, para panitia terlihat memasang videotron, tenda-tenda, panggung hiburan di luar stadion dan panggung utama di dalam stadion.   


"Bazar dan pameran UMKM juga turut meramaikan rangkaian satu abad NU, sementara nahdliyin yang berasal dari beberapa daerah di Indonesia mulai berdatangan menggunakan mobil pribadi dan bus," terangnya.





Ketua Umum KH Yahya Cholil Staquf dan Ketua Panitia Resepsi Puncak Satu Abad NU KH Yaqut Cholil Qoumas juga terlihat mengecek seluruh venue dan titik stadion. Keduanya didampingi oleh panitia dan pengisi acara yang berasal dari Banom NU dan artis-artis tanah air.  


Dilansir dari kanal nu.or.id Juru Bicara Panitia Resepsi 1 Abad NU H Rahmat Hidayat Pulungan menjelaskan bahwa acara resepsi 1 Abad NU akan berlangsung selama 24 jam yang dibagi menjadi lima segmen. 


"Pertama, segmen ritual NU yang akan dimulai pukul 00.00 sampai jam 7.30 pagi. Kegiatan ini akan dipusatkan di panggung parkir timur Stadion Gelora Delta Sidoarjo pada 7 Februari 2023. Mulai dari Lailatul Qiroah pukul 00.00-04.00 oleh Habib Syech Said Agil Munawar dan pembacaan Manaqib Syekh Abdul Qodir Jaelani oleh Maulana Syeikh As-Syarif Prof DR Muhammad Fadhil Al-Jilani," ucapnya.


Acara disambung dengan qiyamul lail, pembacaan Ratibul Attas dan Asmaul Husna yang akan dipimpin oleh KHR Ahmad Azaim Ibrahmy dan Habib Lutfi bin Ahmad Al-Attas. Berikutnya ada ijazah kubro oleh Habib Muhammad Luthfi bin Yahya, segmen ini berakhir dengan Shalat Shubuh berjamaah dipimpin oleh KH Hasanuddin Sinaga.


"Setelah itu, berlanjut dengan acara shalawatan dipimpin oleh Habib Syech bin Abdul Qodir Assegaf pukul 05.00-07.00. Adapun segmen kedua pukul 07.00-11.00, yakni resepsi yang akan dihadiri oleh Presiden RI H Joko Widodo dan ulama sedunia, acara ini diawali dengan istighotsah di dalam Stadion Gelora Delta Sidoarjo," ucap Rahmat.


Kegiatan berikutnya sambung Rahmat, yakni pembacaan puisi oleh KH Zawawi Imron dan pemukulan bedug digital sebagai pertanda memasuki abad kedua NU. Berikutnya, akan ada acara hiburan qasidah dari beberapa grup musik yang sudah populer di Jatim, lalu orchestra terbesar dalam panggung Indonesia, serta lantunan Shalawat Asyghil yang akan dibawakan oleh tiga orang santri pemenang lomba video yang digelar PBNU beberapa waktu lalu. 


"Segmen ketiga pukul 14.00-17.30, akan ada sajian karnaval nusantara dengan diiringi oleh penampilan kolosal ribuan Banser dan di belakangnya diikuti tarian sufi serta tarian-tarian nusantara, start dari Alun-alun Sidoarjo dan finish di Parkir Timur Stadion Gelora Delta," ungkapnya. 


Segmen ini lanjutnya, akan ditutup dengan happening art sticky note doa harapan untuk NU Abad kedua. “Sedangkan di segmen keempat pukul 18.00-23.00 adalah hiburan rakyat, pada malam harinya akan ada panggung hiburan rakyat di dalam Stadion Gelora Delta dan diisi oleh tiga grup band yang akan mewakili tiga lapisan masyarakat Sidoarjo dan sekitarnya, yakni Maher Zain, Slank, dan Rhoma Irama,” jelas Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) PBNU tersebut. 


Adapun segmen kelima pukul 00.00-23.55 pada hari yang sama ada bazar UMKM hingga kuliner nusantara di area parkir timur Stadion Delta Sidoarjo dan enam lokasi lainnya.


Sebagaimana diketahui, acara Resepsi Puncak Peringatan 1 Abad NU akan dimulai pukul 00.00 dini Selasa (7/2/2023) hingga pukul 00.00 di hari berikutnya, Rabu (8/2/2023). (*)


Nasional Terbaru