Madrasah

Ini Ketentuan Lomba Olimpiade Sains dan Ke-NU-an (OSKANU) III 2024

Selasa, 3 September 2024 | 10:00 WIB

Ini Ketentuan Lomba Olimpiade Sains dan Ke-NU-an (OSKANU) III 2024

Logo OSKANU III (Foto: istimewa)

Semarang, NU Online Jateng

Lembaga Pendidikan Ma’arif Nahdlatul Ulama (LP Ma’arif NU) Jawa Tengah kembali menggelar Olimpiade Sains dan Ke-NU-an (OSKANU) ke-III pada 10-12 September 2024 mendatang. 

 

Menjelang Oskanu III, banyak hal yang perlu dipersiapkan oleh para peserta, termasuk mengetahui teknis pelaksanaan olimpiade. Oleh karenanya, LP Ma'arif Jawa Tengah telah menyiapkan ketentuan apa saja yang harus dilakukan peserta selama mengikuti olimpiade. 

 

Adapun ketentuan tersebut tertulis dalam buku petunjuk pelaksanaan OSKANU III 2024. Sebagai berikut: 

 

1. Peserta login 15 menit sebelum mulai olimpiade

2. Peserta mengerjakan soal menggunakan laptop atau komputer yang dilengkapi dengan camera aktif dan terkoneksi jaringan internet

3. Peserta wajib menyiapkan perangkat (smartphone/laptop) untuk bergabung ke zoom meeting guna pengawasan olimpiade

4. Pada saat mengerjakan soal, camera laptop/komputer peserta harus aktif

5. Mengenakan seragam Ma’arif yang rapi serta memperlihatkan tanda peserta lomba (kartu)

6. Pelaksanaan lomba sekali babak dengan mengerjakan 40 soal pilihan ganda secara daring dengan ketentuan nilai: 

• Benar = +4

• Salah = -1

• Tidak dijawab = 0

 

Sebagai informasi, jumlah pendaftar OSKANU III LP Ma’arif NU PWNU Jawa Tengah 2024 mencapai sekitar 7.800 peserta, terhitung dari hari terakhir pendaftaran, Sabtu (31/8/2024). Seluruh peserta berasal dari satuan pendidikan Ma’arif NU se-Jawa Tengah. 

 

OSKANU III menjadi ajang untuk memfasilitasi dan memotivasi peserta didik maupun guru NU atau Ma’arif NU agar selalu giat belajar, berinovasi, dan berani mengaktualisasikan diri dalam sebuah kompetisi keilmuan sains dan Ke-NU-an.

 

Selain itu, OSKANU III juga berperan dalam menjaring potensi akademik peserta didik Ma’arif NU sekaligus sebagai usaha peningkatan kualitas pendidikan nasional dalam hal akademik maupun karakter.

 

Dengan mengusung tema “Ma’arif NU Jawa Tengah: Bersinergi Membangun Prestasi,” kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan Hari Lahir LP Ma’arif NU dan Hari Santri Nasional.