Achmad Rohadi
Kontributor
Purworejo, NU Online Jateng
Pimpinan Ranting (PR) Gerakan Pemuda (GP) Ansor se-Kecamatan Purworejo mengikuti program visitasi akreditasi yang diselenggarakan di Pimpinan Anak Cabang (PAC) GP Ansor Kecamatan Purworejo, Kabupaten Purworejo.
Visitasi akreditasi dilaksanakan tim akreditasi Pimpinan Cabang (PC) GP Ansor Kabupaten Purworejo dilaksanakan di halaman Mushala An-Nuur Paduroso, Purworejo pada Jumat (15/10) kemarin.
Sekretaris PC GP Ansor Kabupaten Purworejo HM Tashilul Manasik mengatakan, visitasi akreditasi ini sebagai pemicu semangat pengurus Ansor untuk selalu bergerak dan berkhidmah kepada masyarakat tetapi tetap menjalankan tertib administrasi.
"Harapan visitasi akreditasi ini menjadi semangat sahabat-sahabat PAC dan ranting untuk berorganisasi khususnya tertibnya administrasi," ujarnya.
Menurutnya, visitasi akreditasi di lingkungan Ansor untuk persyarakatan menjadi peserta pada gelaran konferensi di masing-masing tingkatan.
"Sahabat-sahabat pimpinan PAC Ansor Kecamatan Purworejo akan melaksanakan Konferancab, tentunya jumlah ranting yang hadir menunjukkan eksistensi kepengurusan Ansor di Kecamatan Purworejo periode ini," terangnya.
Tim akreditasi PC GP Ansor Kabupaten Purworejo Wahyudin menjelaskan bahwa visitasi akreditasi ini bukan hanya sebatas formalitas saja, akan tetapi bertujuan untuk mendidik kader untuk tertib organisasi.
"GP Ansor yang notabene adalah pemuda-nya NU dan ke depan akan meneruskan para sesepuh NU, maka penting sekali pendidikan tertib administrasi ini," ucapnya.
“Jangan anggap acara ini sebatas formalitas saja, akan tetapi kita sebagai generasi muda di Nahdlatul Ulama yang digadang-gadang sebagai generasi NU ke depan harus mampu paham terkait administrasi dan pelaporan organisasi," sambungnya.
Dikatakan, kegiatan sebanyak apapun kalau tidak ada laporan administrasinya yang terdokumentasi, mau diceritakan ke generasi selanjutnya itu ya tidak bisa karena tidak ada bukti yang tertulis dan terdokumentasikan.
"Akreditasi ini selain untuk mendidik kader supaya tertib administrasi juga bertujuan untuk penilaian kinerja," beber Wahyudin.
Ketua PAC GP Ansor Kecamatan Purworejo Kiai Imam Jauhari, kepada NU Online Jateng, Ahad (17/10) menyampaikan terima kasih atas kehadiran pimpinan ranting se-Kecamatan Purworejo. Sejumlah 14 ranting mempunyai SK di PAC GP Ansor Purworejo.
"Visitasi akredirasi ini adalah tindak lanjut dari Turba PAC ke ranting-ranting dan pertemuan PAC dan PR hari Ahad kemarin," ungkapnya.
Dijelaskan, sebanyak 14 ranting sekaligus PAC GP Ansor Kecamatan Purworejo yang mempunyai SK akan diproses akreditasinya oleh PC GP Ansor Kabupaten Purworejo di sesi selanjutnya.
Kontributor: M Syukri Ab, Achmad Rohadi
Editor: M Ngisom Al-Barony
Terpopuler
1
Khutbah Jumat: Pelajaran Yang Tersirat Dalam Ibadah Haji
2
Gelorakan Dakwah Lewat Tulisan, NU Online Kumpulkan Jurnalis Muda Nahdliyin se-Jateng dan DIY
3
NU Online dan LAZISNU Gelar Workshop Jurnalistik Filantropi, Cilacap Jadi Tuan Rumah
4
NU Care-LAZISNU Dukung Penyelenggaraan Workshop Jurnalisitik Filantropi di Cilacap Jateng
5
Jelang Konfercab, PCNU Klaten Persiapkan Rekomendasi Isu Pertanian Ramah Lingkungan
6
Ketua PBNU: Jurnalis NU Adalah Saksi Sejarah Perjuangan Nahdlatul Ulama
Terkini
Lihat Semua