• logo nu online
Home Warta Nasional Keislaman Regional Opini Kiai NU Menjawab Dinamika Taushiyah Obituari Fragmen Tokoh Sosok Mitra
Rabu, 1 Mei 2024

Regional

1 ABAD NU

Peringati 1 Abad, PCNU Wonosobo Gelar Pasar Murah

Peringati 1 Abad, PCNU Wonosobo Gelar Pasar Murah
Kegiatan peringatan 1 Abad NU di Kabupaten Wonosobo (Foto: NU Online Jateng/Insan Al-Huda)
Kegiatan peringatan 1 Abad NU di Kabupaten Wonosobo (Foto: NU Online Jateng/Insan Al-Huda)

Wonosobo, NU Online Jateng
Memperingati 1 Abad Nahdlatul Ulama (NU) yang jatuh pada 16 Rajab 1444 Hijriah atau bertepatan dengan 7 Februari 2023, Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Wonosobo menyelenggarakan berbagai kegiatan dengan puncaknya di alun-alun Wonosobo pada Sabtu (11/2/2023).


Ketua PCNU Kabupaten Wonosobo KH Abdurrahman mengatakan, kegiatan peringatan tahun ini dihelat dengan format yang berbeda yakni dengan menggelar pasar murah, lomba paduan muslimat, lomba PBB Banser, donor darah, dan hapus tato.


"Selain itu, juga digelar ziarah para pendiri dan pengurus NU mulai Mbah KH Ibrahim sampai Mbah Kiai Muntaha Al-Hafidz, khataman Al-Qur'an dan shalawat Nabi Muhammad Saw bersama Az-Zahir pimpinan Habib Ali Zainal Abidin Assegaf," ujarnya.


Disampaikan, memasuki abad kedua, NU Wonosobo bertekad untuk mandiri di segala bidang. "Kalau ingin maju, NU harus siap satu komando, harus kompak," tegasnya.


Pengasuh Pesantren Asrama perguruan Islam (API) Tegalrejo KH Yusuf Chudlori menyampaikan, tanpa ridha Allah, NU tidak akan sampai pada satu abad. "Marilah kita berkhidmah kepada NU, karena NU penuh dengan barakah," terangnya.





Gus Yusuf mengatakan, cara mempertahankan NU dengan menjaga kelangsungan ahlussunnah wal jamaah. "Monggo putra putri orang NU mengaji di pesantren, karena pesantren menjadi benteng ahlussunnah wal jamaah. Kita berharap NU bisa lestari hingga yaumil qoyamah," harapnya.


Dijelaskan, Rais Akbar NU Mbah Hasyim Asy'ari mengingatkan, maulid Nabi Muhammad Saw itu baik, namun jangan dicampur dengan ma'shiyat. "Harus dengan ilmu, kemandirian, kita menjaga NU," ucapnya.





Pada kesempatan itu, Ketua PWNU Jateng HM Muzamil bersama Rais PCNU KH Abdul Halim dan Katib KH Arifin Shidiq menyerahkan 40 sertifikat wakaf atas nama NU untuk masjid, mushala dan madrasah kepada para ta'mir secara simbolis di 9 kecamatan se-Kabupaten  Wonosobo.


Nampak hadir Habib Thohir Assegaf,  Habib Ahmad Al-Athas, KH Yusuf Chudlori, KH Muchotob Hamzah, KH Khaerullah Al-Mujtaba, KH Haidar Idris, Rais PCNU Wonosobo KH Abdul Halim, Ketua PWNU Jateng HM Muzamil, Ketua PCNU Wonosobo KH Abdurrahman, Bupati Wonosobo H Arif Hidayat, Forkompinda dan jajaran PCNU, MWCNU, Ranting NU dan perwakilan Nahdliyin se-kabupaten Wonosobo.


Pengirim: Insan Al-Huda


Regional Terbaru