• logo nu online
Home Warta Nasional Keislaman Regional Opini Kiai NU Menjawab Dinamika Taushiyah Obituari Fragmen Tokoh Sosok Mitra
Rabu, 24 April 2024

Regional

Pengurus NU Wajib Jalankan Amanat Konferensi

Pengurus NU Wajib Jalankan Amanat Konferensi
Rapat gabungan Tanfidziyah – Syuriyah PWNU Jawa Tengah. (Foto: Dok
Rapat gabungan Tanfidziyah – Syuriyah PWNU Jawa Tengah. (Foto: Dok

Semarang, NU Online Jateng

Rais Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jateng, KH Ubaidillah Shodaqoh, berharap agar lembaga-lembaga dan badan otonom NU tetap berkonsentrasi melaksanakan program kerja yang menjadi amanat konferensi.

 

"Di samping itu diharapkan para pengurus tetap menjaga ukhuwah nahdliyah, berkhidmat untuk masyarakat secara sukarela," tegasnya.

 

Hal itu disampaikannya saat membuka rapat gabungan pengurus syuriyah dan tanfidziyah untuk mengevaluasi pelaksanaan program dan rencana tindak lanjut untuk dilaksanakan pada tahun 2021. Rapat dihadiri para pengurus PWNU Jawa Tengah diselenggarakan di Kantor PWNU Jl Dr Cipto 180 Semarang, Senin (21/12).

 

Ditegaskannya, Program yang terkait dengan hukum fiqh, hendaknya dikonsultasikan terlebih dahulu kepada para ulama.

 

Wakil Rais PWNU Jateng, KH Muhlis Hudaf, menyampaikan perlunya terus menerus menyosialisasikan aqidah ahlussunah wal jama'ah kepada warga Nahdliyin, agar tidak terpengaruh paham-paham yang tidak selaras dengan aqidah tersebut. 

 

Ketua PWNU Jateng, HM Muzamil, melaporkan bahwa dengan keterbatasan yang ada, sekitar delapan puluh persen, lembaga-lembaga di lingkungan PWNU Jateng telah aktif menjalankan amanah yang ada. "Sebagaimana amanat Konferensi Wilayah Tahun 2018, visi PWNU Jateng adalah meneguhkan kembali kemandirian jam'iyyah dan jama'ah menuju seabad NU," tegasnya.

 

Menurutnya, berdasarkan visi tersebut, lembaga-lembaga di lingkungan PWNU Jateng melakukan kegiatan yang terencana dan terpadu, dalam memperkuat jam'iyyah dan berkhidmat kepada ummat.

 

Kontributor: Ahmad Atsnal Lathif
Editor: Hasan Fauzy


 


Regional Terbaru