• logo nu online
Home Warta Nasional Keislaman Regional Opini Kiai NU Menjawab Dinamika Taushiyah Obituari Fragmen Tokoh Sosok Mitra
Kamis, 2 Mei 2024

Regional

1 ABAD NU

PCNU Kota Semarang Beri Penghargaan Kepada Tokoh NU  

PCNU Kota Semarang Beri Penghargaan Kepada Tokoh NU  
Kegiatan apel peringatan 1 Abad NU di Lapangan Simpanglima Kota Semarang (Foto: NU Online Jateng/Samsul Huda)
Kegiatan apel peringatan 1 Abad NU di Lapangan Simpanglima Kota Semarang (Foto: NU Online Jateng/Samsul Huda)

Semarang, NU Online Jateng
Di momentum Peringatan 1 Abad NU, Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Semarang memberikan penghargaan kepada 43 nahdliyin yang berjasa dalam mengembangkan Jamiyah  NU di ibukota Jawa Tengah.


Wakil Ketua PCNU Kota Semarang H Agus Fathuddin Yusuf, mengatakan dari sejumlah itu 27 orang di antaranya sudah meninggal dunia termasuk almarhum KH Ridwan Mujahid salah seorang muassis NU yang makamnya berada di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Bergota Semarang.


"Karena jumlah penerima penghargaan banyak, maka untuk mempersingkat waktu penyerahannya dilakukan secara simbolis kepada beberapa orang di arena apel akbar 100 Tahun NU ini. Selebihnya akan diantar langsung ke kediaman penerima penghargaan," kata Gus Din.


Gus Din mengatakan hal itu usai membacakan nama-nama tokoh NU yang memperoleh penghargaan dalam acara apel akbar 1 Abad NU yang dihelat PCNU Kota Semarang yang berlangsung di lapangan Pancasila Simpanglima Semarang, Ahad (12/2/2023) kemarin.


Ketua PCNU Kota Semarang KH Anashom menyampaikan, nahdliyin yang saat ini masih mengemban amanat sebagai pengurus baik di NU, lembaga atau badan otonom hendaknya memanfaatkan momentum peringatan hari lahir (harlah) ke-100 NU untuk meneladani semangat para pendahulu dalam berkhidmah kepada NU.


"Kegigihan dan semangat mereka yang berkhidmah kepada NU baik yang saat ini masih hidup atau sedah meninggal dunia harus kita teladani bersama-sama," ucapnya.



Makam KH Ridwan Mujahid salah seorang muassis NU yang makamnya berada di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Bergota Semarang (Foto: Samsul Huda)


Menurutnya, PCNU Kota Semarang saat memasuki era 100 tahun kedua siap mengantarkan IPNU, IPPNU, Ansor dan seluruh Nahdliyin muda untuk bersiap diri menjadi pelanjut perjuangan NU dan pemimpin  bangsa pada mendatang.


Kepada NU Online Jateng, usai memimpin apel akbar yang diikuti ribuan nahdliyin di ibu kota Jateng kiai Anashom menjelaskan, dalam rangka memperingati harlah 1 Abad NU, PCNU Kota Semarang menggelar rangkaian kegiatan yang dimulai sejal tanggal 22 Januari lalu (mengikuti jalan sehat bersama presiden Jokowi di Solo).


Selanjutnya, lailatur ijtima dan Semarang Bershalawat (28/1/2023) di MWC Candisari bersama Mudir Aam Idarah Aliyah Jamiyah Ahlit Thariqah Al-Mu'tabarah An-Nahdliyah (Jatman) Habib Umar Muthohar dan Gus Ali Shodiqin (Mafia Shalawat), dan menghadiri resepsi 1 Abad NU di Sidoarjo Jatim (6-7/2/2023).


"Klimaksnya hari ini apel akbar yang sebelumnya didahului dengan kegiatan lomba mewarnai logo NU, bazar UMKM jajanan Kota Semarang," pungkasnya.


Penulis: Samsul Huda


Regional Terbaru