Ketua Baru PR GP Ansor Karangasem Tegal Terpilih, Siap Wujudkan Pemuda Maju dan Berkhidmat
Selasa, 11 Februari 2025 | 09:00 WIB

Musyawarah Anggota Ke-VIII Pimpinan Ranting (PR) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Karangasem Kecamatan Margasari, Kabupaten Tegal, telah berlangsung pada Kamis (6/2/2025) di Gedung Pimpinan Ranting NU Karangasem.
Tahmid
Kontributor
Tegal, NU Online Jateng
Musyawarah Anggota Ke-VIII Pimpinan Ranting (PR) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Karangasem Kecamatan Margasari, Kabupaten Tegal, telah berlangsung pada Kamis (6/2/2025) di Gedung Pimpinan Ranting NU Karangasem. Acara ini mengusung tema “Gerakan Pemuda Ansor: Maju, Mandiri, dan Berkhidmat.”
Ketua Demisioner PR GP Ansor Karangasem, Akhmad Jaelani, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada seluruh pengurus dan anggota yang telah mendukung kepemimpinannya selama masa khidmat 2023-2025.
“Saya berharap, semangat kader tetap terjaga untuk terus berkhidmat kepada NU dan masyarakat,” ungkapnya.
Ketua PAC GP Ansor Margasari, Ahmad Zahrudin, turut memberikan arahan agar pemimpin baru mampu meningkatkan koordinasi dan kolaborasi di tingkat ranting.
“Semoga ketua terpilih dapat mengakomodir seluruh kader dan membawa organisasi lebih progresif,” ujarnya.
Dalam musyawarah ini, Kepala Desa Karangdawa, Luthfi Bachri, juga hadir dan memberikan dukungan. Ia menekankan pentingnya peran GP Ansor dalam membangun generasi muda yang berkontribusi aktif untuk masyarakat.
Senada dengan itu, Ketua Tanfidziyah PRNU Karangasem, Salafudin, meminta agar kepemimpinan baru tetap bersinergi dengan NU dalam mendukung pembangunan Gedung PRNU Karangasem yang sedang berjalan.
Sidang musyawarah yang dipimpin oleh PAC GP Ansor Margasari berlangsung penuh khidmat dan demokratis. Hasil sidang menetapkan Samsul Ma’arif sebagai Ketua PR GP Ansor Karangasem masa khidmat 2025-2027 secara aklamasi.
Dalam sambutannya, Samsul menyampaikan tekadnya untuk membawa GP Ansor Karangasem semakin maju. “Mari bersama-sama membangun organisasi yang lebih kuat dan berkontribusi besar untuk masyarakat dan NU,” tegasnya.
Acara ini ditutup dengan doa oleh Katib Syuriyah PRNU Karangasem, Kyai Ismail Marzuki. Dengan terpilihnya Samsul Ma’arif sebagai ketua baru, GP Ansor Karangasem optimis dapat melangkah maju, mandiri, dan berkhidmat untuk umat dan bangsa.
Terpopuler
1
Novian Adijaya Terpilih Aklamasi sebagai Ketua PR GP Ansor Jatilaba Tegal
2
Lewat KOIN NU, PRNU Desa Cerih Jatinegara Tegal Bantu Syariah Santri Madin dan TPQ
3
PR Sukun Kudus Santuni 700 Yatim di Pati, Sinergi Kebaikan di Bulan Ramadhan
4
Masjid di Jalur Mudik Diminta Buka 24 Jam, Dukung Pemudik dan Program Khataman Al-Qur’an Nasional
5
Tarhim Ansor di Tegal: Menebar Dakwah, Meneguhkan Bakti kepada Orang Tua
6
PMII Komisariat Gusdur Demak Resmi Dilantik, Siap Bergerak Lebih Progresif
Terkini
Lihat Semua