• logo nu online
Home Warta Nasional Keislaman Regional Opini Kiai NU Menjawab Dinamika Taushiyah Obituari Fragmen Tokoh Sosok Mitra
Jumat, 29 Maret 2024

Regional

IKA PMII Harus Ikut Terlibat di Masyarakat

IKA PMII Harus Ikut Terlibat di Masyarakat
Pengukuhan IKA PMII Bonang, Demak (Foto: NU Online Jateng/Samsul Maarif)
Pengukuhan IKA PMII Bonang, Demak (Foto: NU Online Jateng/Samsul Maarif)

Demak, NU Online Jateng
Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) diharapkan dapat selalu konsisten ikut berjuang dalam Nahdlatul Ulama (NU) dan memegang nilai-nilai Ahlussunnah wal jamaah di manapun ia berada. Selain itu harus dapat memberikan manfaat di masyarakat.


"IKA PMII harus bisa hadir untuk masyarakat sekitar, bisa mengawal isu yang ada, tantangan penting sebagai nashrul ummah untuk mengembangkan ekonomi secara modern, baik itu UMKM, kerajinan, kesenian, maupun pemberdayaannya," ucap Wakil Ketua PC Lesbumi NU Demak Nur Wahid pada acara yang diselenggarakan Pengurus Anak Cabang (PAC) IKA PMII Kecamatan Bonang, Ahad (27/3).


Nur Wahid menyampaikan, alumni PMII harus bisa memetakan kekuatan-kekuatan yang ada di masyarakat dan membangun sebuah sinergi. "Banyak isu yang hadir di Kecamatan Bonang seperti ancaman abrasi di pesisir pantai, sektor pertanian maupun perikanan," ungkapnya.





Ketua Pengurus Cabang (PC) IKA PMII Demak Mulyani M Noor juga merasa bangga akan IKA PMII yang sekarang, hal tersebut terbukti dengan sebelumnya membentuk pengurus IKA PMII di semua tingkatan kecamatan. Ia menyarankan agar semua PAC mengadakan pengukuhan dan mendorong untuk menggerakkan organisasi untuk kesejahteraan masyarakat khususnya anggota.
 

"Saya sangat senang sekali jika ada pengukuhan PAC seperti ini, pengukuhan PAC IKA PMII Kecamatan Bonang ini bisa dibilang pertama kali se Jawa Tengah. Semoga PAC lain bisa meniru, Kalau perlu dibentuk Ranting. Jika ada masyarakat yang tanya, PMII iku apa ta? Jawab saja Pergerakan Masyarakat Islam Indonesia," kelakarnya.


Ketua PAC IKA PMII Bonang Ahmad Ghufron Nur kepada NU Online Jateng, Rabu (30/3) menjelaskan, kegiatan pengukuhan ini adalah bentuk untuk mengumpulkan kembali balung yang tercecer untuk kembali menyatu ke rumah besar NU, khususnya di Kecamatan Bonang.


"Melalui niat baik untuk menyatukan kembali, merekatkan silaturahim, dan rasa kekeluargan dalam Ikatan Alumni PMII. Alhamdulillah sudah terkumpul 70 anggota se Kecamatan Bonang. Mari bersama-sama menghidupkan kembali apa yang pernah kita gerakkan di kampus dulu untuk kemaslahatan," ajaknya.


Acara pengukuhan dan sarasehan tersebut mengambil tema 'Merangkai Gerakan, Menyambut Satu Abad NU' bertempat di Aula Balai Desa Bonangrejo Bonang, Demak. Turut hadir pula dari seluruh Banom NU se Kecamatan Bonang.


Kontributor: Samsul Maarif


Regional Terbaru