• logo nu online
Home Warta Nasional Keislaman Regional Opini Kiai NU Menjawab Dinamika Taushiyah Obituari Fragmen Tokoh Sosok Mitra
Sabtu, 20 April 2024

Regional

Harlah MTs Ma'arif NU Cilongok Banyumas untuk Teladani Semangat Pelaku Sejarah

Harlah MTs Ma'arif NU Cilongok Banyumas untuk Teladani Semangat Pelaku Sejarah
Kegiatan peringatan harlah MTs Ma'arif NU 2 Cilongok Banyumas (Foto: NU Online Jateng/Djarmanto)
Kegiatan peringatan harlah MTs Ma'arif NU 2 Cilongok Banyumas (Foto: NU Online Jateng/Djarmanto)

Banyumas, NU Online Jateng
Momentum peringatan hari lahir (harlah) satuan pendidikan (satpen)  di lingkungan Nahdlatul Ulama (NU) selain untuk mengenang jasa para pelaku sejarah hendaknya sekaligus juga untuk meneladani semangatnya dalam berkhidmah kepada Jamiyah NU.


Kepala Madrasah Tsanawiyah (MTs) Ma'arif NU 2 Cilongok, Banyumas KH Nadlir Ghazali mengatakan, peringatan harlah ke-25 MTs Ma'arif NU 2 Cilongok merupakan agenda rutin yang diselenggarakan setiap tahun.


"Kendati menjadi agenda tahunan, namun suasana prosesi harlah tetap sakral," kata kiai Nadzir dalam kegiatan harlah ke-25 MTs Ma'arif NU -2 Cilongok yang berlangsung di kampus MTs Ma'arif NU 2 Cilongok, Kamis (2/3/2023).


Menurutnya, dalam setiap agenda harlah selalu dilakukan evaluasi dan refleksi perjalanan panjang perkhidmatan para pelaku sejarah atas keberdaan dan kelangsungan MTs Ma'arif NU 2 yang sudah dilalui selama ini.





Ketua Komite Sekolah MTs Ma'arif NU 2 Cilongok KH Ali Imron menyampaikan, atas nama warga komite sekolah mengapresiasi pengelola madrasah yang selama ini berkhidmah dengan tulus ikhlas dan tak kendur semangatnya dalam mencerdaskan anak bangsa.


"Kami juga mengapresiasi seluruh rangkaian kegiatan harlah yang sangat meriah ini, semoga kemeriahan juga menyertai keberkahan yang selama ini selalu kita harapkan," katanya. 


Sekretaris Panitia Harlah Khoerul Umam kepada NU Online Jateng, Senin (6/3/2023) menjelaskan, dalam memeriahkan harlah pihaknya menggelar berbagai kegiatan, di antaranya jalan sehat yang dilaksanakan pada Sabtu (25/2), pawai ta'aruf Senin (27/2), lomba menghias tumpeng antarkelas  Selasa (28/2), dan shalawatan bersama habib Haedar Kamis (2/3).


Acara harlah juga dihadiri pengurus komite sekolah, wali murid, peserta didik, forkopimcam, MWCNU Cilongok beserta banom dan lembaga NU, tokoh agama, tokoh masyarakat, warga NU, dan masyarakat sekitar madrasah.


Pengirim: Djarmanto


Regional Terbaru