Ahmad Niam Syukri
Penulis
Kekhawatiran Nabi Luth terhadap keselamatan tamunya (malaikat yang diserupakan lelaki tampan) dari gangguan keji kaumnya benar adanya. Hal ini terlihat dari tingkah laku kaumnya sejak kedatangan orang asing yang menemui dirinya, apalagi kalau dikaitkan dengan kebiasaan mereka yang menyukai sesama jenis.
Tak lama setelah kedatangan tamu itu, kaum Nabi Luth mencoba merangsek mendatanginya dengan maksud hendak melakukan perbuatan keji (sodomi).
Melihat gelagat kaumnya yang mencurigakan, Nabi Luth berkata "Wahai kaumku ! janganlah kalian mencemarkan nama baikku dengan melakukan perbuatan keji terhadap tamuku, inilah putriku-putri (negeri)ku lebih suci untuk kamu nikahi dan itu halal bagimu daripada kamu melakukan homoseksual.
Allah berfirman dalam Al-Qur'an Surat Hud Ayat 78:
وَجَآءَهٗ قَوۡمُهٗ يُهۡرَعُوۡنَ اِلَيۡهِ ؕ وَمِنۡ قَبۡلُ كَانُوۡا يَعۡمَلُوۡنَ السَّيِّاٰتِ ؕ قَالَ يٰقَوۡمِ هٰٓؤُلَاۤءِ بَنٰتِىۡ هُنَّ اَطۡهَرُ لَـكُمۡ ۚ فَاتَّقُوۡا اللّٰهَ وَلَا تُخۡزُوۡنِ فِىۡ ضَيۡفِىۡ ؕ اَلَيۡسَ مِنۡكُمۡ رَجُلٌ رَّشِيۡدٌ
Artinya:
Dan kaumnya segera datang kepadanya. Dan sejak dahulu mereka selalu melakukan perbuatan keji. Luth berkata, "Wahai kaumku! Inilah putri-putri (negeri)ku mereka lebih suci bagimu, maka bertakwalah kepada Allah dan janganlah kamu mencemarkan (nama)ku terhadap tamuku ini. Tidak adakah di antaramu orang yang pandai? (QS Hud : 78)
Penulis: H Ahmad Niam Syukri Masruri
Terpopuler
1
Ahad Kliwonan dan Pelantikan Pengurus NU Se-Tawangsari Digelar di Panggung Alam Taruwongso
2
Pesantren Tarbiyatul Qur’an Al Waro’ Juwiring, Warisi Perjuangan Kiai Muslimin Santri Pendherek KH Al Mansur Popongan
3
Empat Pesan KH Ali Maksum yang Harus Diketahui Pengurus NU
4
PAC dan PR IPNU IPPNU Tempel Dilantik, Siap Optimalkan Peran Organisasi
5
Masjid Agung Demak: Warisan Wali Songo yang Kini Jadi Magnet Wisata Religi Modern
6
Abu Sampah Disulap Jadi Paving, Inovasi Hijau LPBI NU dan Banser Trangkil
Terkini
Lihat Semua