Ahmad Niam Syukri
Penulis
Kata orang, waktu ashar adalah waktu yang sering membuat orang terlena, para pekerja harus menyelesaikan pekerjaannya, ibu-ibu sibuk mencari hewan piaraannya dan para remaja asyik dengan bermainnya, padahal waktu itu malaikat yang bertugas di siang hari hendak melaporkan tugasnya kepada Allah SWT.
Kata orang, waktu subuh adalah waktu paling nikmat bagi orang yang sedang tidur, sehingga terasa berat olehnya untuk bangun guna melakukan shalat, padahal waktu itu malaikat yang bertugas di malam hari hendak melaporkan tugasnya kepada Allah SWT.
Baca Juga
Seakan Dunia Jadi Miliknya
Waktu ashar merupakan waktu bertemunya malaikat yang bertugas di siang hari dengan malaikat yang akan bertugas di malam hari, maka lakukan shalat ashar karena ketika malaikat ditanya oleh Allah "sedang apa hamba-Ku?" Malaikat akan menjawab "sedang shalat".
Waktu subuh merupakan waktu bertemunya malaikat yang bertugas di malam hari dengan malaikat yang akan bertugas di siang hari, maka lakukan shalat subuh karena ketika malaikat ditanya oleh Allah "sedang apa hamba-Ku?" Malaikat akan menjawab "sedang shalat".
Hadits nabi:
عَنْ أَبِي هُرَيْرَةَ رَضِيَ اللَّهُ عَنْهُ أَنَّ رَسُولَ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ يَتَعَاقَبُونَ فِيكُمْ مَلَائِكَةٌ بِاللَّيْلِ وَمَلَائِكَةٌ بِالنَّهَار،ِ وَيَجْتَمِعُونَ فِي صَلَاةِ الْعَصْرِ وَصَلَاةِ الْفَجْرِ، ثُمَّ يَعْرُجُ الَّذِينَ بَاتُوا فِيكُمْ فَيَسْأَلُهُمْ وَهُوَ أَعْلَمُ بِكُمْ فَيَقُولُ كَيْفَ تَرَكْتُمْ عِبَادِي؟ فَيَقُولُونَ تَرَكْنَاهُمْ وَهُمْ يُصَلُّونَ وَأَتَيْنَاهُمْ وَهُمْ يُصَلُّون .
Artinya:
Dari Abu Hurairah radhiyallahu anhu, bahwa Rasulullah shallallahu alaihi wasallam bersabda: "Di tengah-tengah kalian ada Malaikat yang silih berganti bertugas mengiringi kalian di waktu malam dan siang hari. Mereka bertemu ketika waktu Ashar dan waktu Subuh. Malaikat yang mengawasi kalian di malam hari naik ke langit, lantas Allah bertanya mereka (walau sesungguhnya Allah lebih tahu), 'bagaimana kalian tinggalkan hamba-hamba-Ku? Para Malaikat menjawab, 'Kami tinggalkan mereka sedang mereka tengah mendirikan shalat, dan kami datangi mereka sedang mereka mendirikan shalat'. (HR Bukhari)
Penulis: H Ahmad Niam Syukri Masruri
Terpopuler
1
Mengenal Pesantren An-Nawawi Berjan Purworejo, Tempat Berlangsungnya Pelantikan JATMAN 2025–2030
2
Sekolah Lansia Qurrota A’yun Hadir di Jatinegara Tegal: Upaya Wujudkan Lansia Bahagia dan Mandiri
3
PMII Pekalongan Dilantik, Tegaskan Komitmen Inklusif dan Kritis Bangun Daerah
4
Perjuangan Mbah Ismail Godo Dapat Dijadikan Nasehat dan Pegangan Berjuang Generasi Penerusnya
5
Cahaya Muharram di Hati Para Ulama
6
Pulihkan Ekosistem Air, Ansor Pituruh Purworejo Tebar 1.600 Benih Ikan di Tiga Titik
Terkini
Lihat Semua