• logo nu online
Home Warta Nasional Keislaman Regional Opini Kiai NU Menjawab Dinamika Taushiyah Obituari Fragmen Tokoh Sosok Mitra
Kamis, 25 April 2024

Regional

Peringati Harlah IPNU-IPPNU, Pelajar NU Bawang Batang Luncurkan Pojok Baca

Peringati Harlah IPNU-IPPNU, Pelajar NU Bawang Batang Luncurkan Pojok Baca
Peluncuran pojok baca IPNU-IPPNU Bawang, Batang (Foto: NU Online Jateng/Solekha)
Peluncuran pojok baca IPNU-IPPNU Bawang, Batang (Foto: NU Online Jateng/Solekha)

Batang, NU Online Jateng
Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Kecamatan Bawang, Kabupaten Batang, meluncurkan 'pojok baca' dalam di acara tasyakuran Harlah IPNU-IPPNU tahun 2023 di Gedung Aswaja Center Bawang, pada Sabtu (25/2/2023) malam.


Penyerahan buku dari Direktur LPP IPPNU Kabupaten Batang kepada Ketua IPPNU Kecamatan Bawang sebagai simbolis telah diresmikannya pojok baca yang terletak di basecamp IPNU-IPPNU, tepatnya di Aula Gedung Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Bawang.


MWCNU Bawang Kiai Abdul Haris Hamdan mendukung dan mensupport adanya pojok baca di basecamp IPNU-IPPNU Bawang. Dirinya berpesan bahwa nantinya pojok baca yang digagas oleh pelajar NU Bawang tersebut harus benar-benar dikembangkan. 


"Nantinya bukan lagi pojok baca yang hanya dipojokkan, namun akan diberikan ruangan lagi untuk dikembangkan," ucapnya.


Selain memberikan ruangan yang lebih luas, dirinya juga akan menggerakkan nahdliyin Bawang untuk berdonasi buku agar koleksi pojok baca lebih lengkap, terutama seputar NU dan aswaja an-nahdliyah.





Direktur Lembaga Pers dan Penerbitan (LPP) Pimpinan Cabang (PC) IPPNU Kabupaten Batang, Septi Aisah mengapresiasi atas terbentuknya pojok baca yang digagas oleh PAC IPNU-IPPNU Kecamatan Bawang. 


"Dari seluruh PAC yang ada di Kabupaten Batang, hanya dari PAC Bawang yang menginisiasi adanya pojok baca," ujarnya.


Disampaikan, pojok baca sangat bermanfaat bagi kalangan pelajar dan merupakan inisiasi untuk menggerakkan literasi. "Pojok baca itu sangat bermanfaat bagi pelajar terkhusus untuk kader IPNU-IPPNU di Kecamatan Bawang.


Dalam sosialisasinya, Septi Aisah membeberkan beberapa tips bekal seseorang untuk mulai menyukai membaca. "Apabila kita minat dalam membaca atau haus akan ilmu, yang pertama hal yang harus dilakukan adalah sadar terhadap kemampuan diri terlebih dahulu," terangnya.


Apabila dirasa kemampuan diri itu sangat kurang lanjutnya, maka membaca itu adalah solusi dari permasalahan tersebut. Kemudian harus mempunyai circle yang suka membaca juga, karena faktor lingkungan itu juga akan berpengaruh.


Ketua PAC IPNU Kecamatan Bawang Ulinuha kepada NU Online Jateng, Rabu (1/3/2023 menjelaskan, ke depannya pojok baca akan terus dikembangkan guna memberikan kesadaran pentingnya membaca kepada para pelajar di Bawang. 


"Pojok baca ini akan terus dikembangkan salah satunya dengan cara membuka donasi buku untuk menambah koleksi buku yang ada, kemudian menghidupkan pojok baca dengan menggelar forum-forum diskusi, pelatihan-pelatihan seperti pelatihan jurnalistik, dan kepenulisan," ucapnya.


Ketua IPPNU Bawang Septian Ayu Larasati melihat bahwa pojok baca sangat diperlukan terutama di daerah Bawang sendiri. "Dengan diadakannya pojok baca ini, semoga bisa meningkatkan minat baca kader IPNU-IPPNU mengingat memang angka minat baca yang sangat rendah. Dengan membaca ini semoga dapat megembangkan potensi dan daya pikir mereka," ungkapnya. 


Acara peluncuran pojok baca juga menjadi ajang sarasehan alumni dan senior PAC IPNU-IPPNU se-Kecamatan Bawang, yang dihadiri oleh para ketua PAC dari masa ke masa. Disampaikan bahwa setiap kepengurusan PAC dari masa ke masa itu tidak pernah luput dengan gemblengan dalam bidang literasi, meskipun dengan cara yang berbeda-beda.


Pengirim: Solekha


Regional Terbaru